Kerugian Ekonomi Masalah Kesehatan Akibat Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies (GHPR) Di Kecamatan Lage Kabupaten Poso

NURZAMSANY R (2019) Kerugian Ekonomi Masalah Kesehatan Akibat Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies (GHPR) Di Kecamatan Lage Kabupaten Poso. Undergraduate Theses thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK NURZAMSANY R. Kerugian Ekonomi Masalah Kesehatan Akibat Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies (GHPR) di Kecamatan Lage Kabupaten Poso (di bawah bimbingan drg.Hermiyanty, M.Kes). Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Tadulako 2019 Rabies disebabkan oleh Lyssavirus yang dapat membuat korbannya meninggal. Terjadi kematian sebanyak 59.000 orang setiap tahun. Penyakit ini tidak hanya mengganggu kesehatan, ketentraman masyarakat tetapi juga dapat menyebabkan kerugian ekonomi karena besarnya biaya kesehatan yang dikeluarkan. Poso merupakan merupakan wilayah dengan kasus tertinggi dan dikategorikan endemik rabies di Sulawesi Tengah. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif pendekatan deskriptif. Subjek penelitian adalah masyarakat yang pernah mengalami kasus GHPR (Gigitan Hewan Penular Rabies). Sampel kasus sebanyak 54 orang dengan analisis data menggunakan Microsoft excel 2010. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total kerugian ekonomi akibat kasus gigitan hewan penular rabies di Kecamatan Lage sebesar Rp.50.866.000. Total kerugian tersebut merupakan akumulasi dari biaya langsung/biaya pengobatan sebesar Rp.40.080.000 (78,8%), biaya tidak langsung sebesar Rp.7.666.000 (15,1%) dan biaya pada HPR (Hewan Penular Rabies) sebesar Rp.3.120.000 (6,13%). Rata-rata kerugian ekonomi yang dialami penderita diberi VAR sebesar Rp.972.448/kasus, sedangkan penderita tanpa VAR sebesar Rp.48.000/kasus. Kerugian pada hewan rata-rata sebesar Rp.240.000/ekor. Untuk mengurangi kerugian ekonomi akibat kasus GHPR perlu mengoptimalkan vaksinasi massal HPR dengan cakupan 70?n peningkatan kesadaran masyarakat untuk tidak melepaskan hewan peliharaan secara liar sehingga dapat menekan kasus GHPR. Kata Kunci : Kerugian Ekonomi, Kasus GHPR, HPR.

Item Type: Thesis (Undergraduate Theses)
Subjects: University Structure > Faculty of Public Health > Public Health
S1 - Undergraduate Thesis > Faculty of Public Health > Public Health
Divisions: Faculty of Public Health > Public Health
Tadulako Subject Areas > S1 - Undergraduate Thesis > Faculty of Public Health > Public Health
Depositing User: system estd estd
Date Deposited: 09 Sep 2019 07:03
Last Modified: 09 Sep 2019 06:35
URI: http://repository.untad.ac.id/id/eprint/1051

Actions (login required)

View Item View Item