PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN DI DESA SAKITA KECAMATAN BUNGKU TENGAH KABUPATEN MOROWALI

RAEHANI (2019) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN DI DESA SAKITA KECAMATAN BUNGKU TENGAH KABUPATEN MOROWALI. Undergraduate Theses thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Raehani, Stambuk B 101 15 99, Judul Pemberdayaan Masyarakat Dalam Pembangunan di Desa Sakita Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali, di Bimbing Oleh Slamet Riadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses Pemberdayaan Masyarakat dalam Pembangunan di Desa Sakita Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali, Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Dimana dalam penelitian ini peneliti berusaha mengungkapkan fakta yang nyata dan objektif tentang proses pemberdayaan masyarakat dalam pembangunan di desa Sakita Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali. Penelitian ini menggunakan teori Elliot untuk mengetahui tahapan-tahapan dalam proses pemberdayaan masyarakat yaitu ada 3 aspek yaitu, pendekatan kesejahteraan, pendekatan pembangunan dan pendekatan pemberdayaan. Tehnik pengumpulan data dilakukan melalui penelitian pustaka dan penelitian lapangan. Yang meliputi observasi wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang kualitatif ada 3 tahap yaitu kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa proses pemberdayaan masyarakat dalam pembangunan didesa sakita kecamatan bungku tengah kabupaten morowali sudah berjalan dengan baik hal ini terlihat dari ketiga tahapan proses pemberdayaan masyarakat. Dari ketiga indokator tersebut ada dua indikator yang telah terjalankan dengan baik yaitu pendekatan kesejahteraan dan pendekatan pembangunan. Sedangkan pendekatan pemberdayaan belum terjalankan dengan baik, karena program pemberdayaan yang ditawarkan seperti pembuatan kerajinan dari anyaman rotan dan pembuatan sapulidi kurang diminati oleh masyarakat yang mengakibatkan kurangnya keikutsertaan masyarakat dalam program pemberdayaan tersebut. Kata kunci : Pemberdayaan, masyarakat, Pembangunan Desa

Item Type: Thesis (Undergraduate Theses)
Subjects: University Structure > Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
S1 - Undergraduate Thesis > Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
Tadulako Subject Areas > S1 - Undergraduate Thesis > Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
Depositing User: system estd estd
Date Deposited: 07 Oct 2019 07:03
Last Modified: 07 Oct 2019 06:35
URI: http://repository.untad.ac.id/id/eprint/1899

Actions (login required)

View Item View Item