ANALISIS PEMASARAN JAGUNG MANIS DI KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI

SYIFAHADIRAWATI (2020) ANALISIS PEMASARAN JAGUNG MANIS DI KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI. Master Thesis thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui bentuk pemasaran jagung manis di Kabupaten Sigi, mengetahui margin pemasaran jagung manis di Kabupaten Sigi, Mengetahui bagian harga yang diterima oleh petani jagung manis di Kabupaten sigi, dan untuk mengetahui tingkat efisiensi yang dicapai dalam pemasaran jagung manis di Kabupaten Sigi. Alat analisis data yang digunakan dalam penelitian Analisis pemasaran ini adalah Analisis marjin pemasaran untuk mengetahui margin pemasaran, analisis untuk mengetahui sebagian harga yang diterima petani untuk mengetahui bagian harga yang diterima oleh petani, dan analisis efisiensi pemasaran untuk mengetahui efisiensi pemasaran. Untuk menjawab tujuan pertama berdasarkan hasil pembahasan diperoleh bahwa terdapat dua saluran pemasaran di Kebupaten sigi yaitu : I. Petani – Pedagang Pengumpul - Pedagang Pengecer – Konsumen sedangkan untuk saluran II yaitu : Petani – Pedagang Pengecer – Konsumen. Analisis marjin pemasaran jagung digunakan untuk mengetahui bahwa marjin pemasaran pada saluran I sebesar Rp. 9.900/Kg dan pada saluran II sebesar Rp. 9.000/Kg. Bagian harga yang diterima petani pada saluran I yaitu sebesar 34 ?n pada saluran II sebesar 40 %, sedangkan untuk efisiensi pemasaran jagung manis pada saluran I sebesar 5,9 ?n pada saluran II sebesar 3,0 %. Sehingga Analisis pemasaran jagung di Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten sigi dapat menjawab tujuan penelitian bahwa efisiensi pemasaran jagung manis pada saluran I dan saluran II yang lebih efisien adalah saluran II karena hal ini disebabkan pendeknya rantai pemasaran pada saluran II, sehingga biaya-biaya yang dikeluarkan lebih kecil sedangkan total nilai penjualan saluran ke II lebih besar dari saluran I. Kata Kunci:Pemasaran Jagung, margin, pemasaran, saluran pemasaran.

Item Type: Thesis (Master Thesis)
Subjects: University Structure > Postgraduate > Master of Agribusiness
S2 - Master Theses > Master of Agribusiness
Divisions: Postgraduate > Master of Agribusiness
Tadulako Subject Areas > S2 - Master Theses > Master of Agribusiness
Depositing User: system estd estd
Date Deposited: 20 Jul 2020 07:03
Last Modified: 20 Jul 2020 06:35
URI: http://repository.untad.ac.id/id/eprint/5085

Actions (login required)

View Item View Item