Kinerja Bagian Umum Dan Tata Usaha Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Donggala

WIDYA KASTRENA LRTP DHARMA SIDHA (2019) Kinerja Bagian Umum Dan Tata Usaha Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Donggala. Master Thesis thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK WIDYA KASTRENA LRTP DHARMA SIDHAStambuk B102 17 010 dengan judul penelitian “Kinerja Bagian Umum dan Tata Usaha Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Donggala” dibimbing Oleh Hasbullah sebagai Ketua Tim Pembimbing dan Daswati Selaku Anggota Pembmbing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakinerja Birokrasi sekretariatPemerintah Daerah Kabupaten Donggala dalam Melaksanakan Tugas dan Fungsinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif.Dalam tipe penelitian ini menggambarkan atau melukiskan secara rinci, sistematis dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan fenomena yang diselidiki dari yang bersifat umum ke khusus.Dalam penelitian ini, prosedur penentuan informan dilakukan dengan cara purposive Sampling. Dalam rangka memperoleh data dan informasi yang valid dan akurat, dilakukan wawancara secara mendalam (in-depth interview), terhadap informan-informan yang dijadikan nara sumber. Dari Penelitian dilakukan dapat di simpulkan bahwa Hasil penelitian menunjukkan bahwa. Dari kelima indikator kinerja tersebut terdapat tiga indikator yaitu produktivitas, kualitas pelayanan, dan akuntabilitas ini belum berjalan dengan baik. Sementara faktor responsivitas dan responsibilitas telah berjalan dengan baik, karena faktor responsivitas memberi gambaran dan kemampuan mengenali keinginan publik serta penyusunan program prioritas yang akan dikerjakan sudah terlaksana. sedangkan responsibilitas telah berjalan berdasarkan pada prinsisp-prinsip administrasi yang ada, sesuai dengan apa yang diharapkan. Oleh Karena itu hasil penelitian mengungkap bahwa kinerja pegawai Pemerintah Daerah Kabupaten Donggala dalam menjalankan fungsinya belum berjalan dengan maksimal sebab beberapa indikator di dalamnya masih mengalami permasalahan di sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Donggala. Kata Kunci: Prodktivitas, Kualitas Pelayanan, Responsivitas, Responsibiti dan Akuntabilitas

Item Type: Thesis (Master Thesis)
Subjects: University Structure > Postgraduate > Master of Public Administration
S2 - Master Theses > Master of Public Administration
Divisions: Postgraduate > Master of Public Administration
Tadulako Subject Areas > S2 - Master Theses > Master of Public Administration
Depositing User: system estd estd
Date Deposited: 26 Jun 2019 07:03
Last Modified: 26 Jun 2019 06:35
URI: http://repository.untad.ac.id/id/eprint/70

Actions (login required)

View Item View Item