EFEKTIVITAS PROGRAM KELUARGA HARAPAN DI DESA OGOBAYAS KECAMATAN MEPANGA KABUPATEN PARIGI MOUTONG

DITA, (2023) EFEKTIVITAS PROGRAM KELUARGA HARAPAN DI DESA OGOBAYAS KECAMATAN MEPANGA KABUPATEN PARIGI MOUTONG. Undergraduate Theses thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Dita B101 8196, dengan judul "Efektivitas Program Keluarga Harapan di Desa Ogobayas Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong" dibimbing oleh Syahruddin hattab selaku pembimbing I bersama Muhammad rapi selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas program keluarga harapan di Desa Ogobayas Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori dari Sutrisno (2007 : 125-126) yang terdiri dari 5 indikator. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi wawancara informan secara mendalam dan dokumentasi untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan berupa data primer dan data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa efektivitas program keluarga harapan di desa Ogobayas belum sepenuhnya efektif yang mana pada indikator tepat sasaran, tepat waktu, dan tercapainya tujuan belum berjalan efektif disebabkan karena bantuan program keluarga harapan belum merata ke semua masyarakat yang lebih membutuhkan dan masih terdapat keluarga penerima manfaat yang sudah mampu masih mendapatkan bantuan ini. Kurang tepat waktu karena dalam pencairan dana dan pelaksanaan peningkatan kemampuan keluarga sering terjadi keterlambatan. Dan belum dapat dikatakan tercapainya tujuan program keluarga harapan di desa Ogobayas dikarenakan dalam pelaksanaannya sebagian kecil masih terdapat anak yang putus sekolah dan hal yang paling utama dalam indikator tercapainya tujuan adalah ketepatan sasaran dan ketepatan waktu yang mana diketahui bahwa dalam proses pelaksanannya belum efektif. Sedangkan pada indikator pemahaman program dan perubahan nyata sudah berjalan efektif. Kata Kunci : Efektivitas Program Keluarga Harapan, Pemahaman Program, Tepat Sasaran, Teapat Waktu, Tercapainya Tujuan, dan Perubahan Nyata.

Item Type: Thesis (Undergraduate Theses)
Subjects: University Structure > Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
S1 - Undergraduate Thesis > Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
Tadulako Subject Areas > S1 - Undergraduate Thesis > Faculty of Social and Political Sciences > Science of Public Administration
Depositing User: system estd estd
Date Deposited: 01 Feb 2023 07:03
Last Modified: 01 Feb 2023 06:35
URI: http://repository.untad.ac.id/id/eprint/13177

Actions (login required)

View Item View Item