EFEKTIVITAS MODEL PROJECT BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH DI SMA LABSCHOOL UNTAD PALU

FAYYAD AMAR MUSLIM (2025) EFEKTIVITAS MODEL PROJECT BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH DI SMA LABSCHOOL UNTAD PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan model Project Based Learning dalam pembelajaran sejarah di SMA Labschool Untad. Bagaimana respon siswa terhadap pembelajaran menggunakan model Project Based Learning, serta efektvitas model project based learning dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Latar belakang penelitian ini didasari oleh pentingnya penerapan metode pembelajaran yang inovatif untuk meningkatkan hasil belajar siswa, khususnya pada mata pelajaran Sejarah yang sering dianggap kurang menarik oleh siswa. Model Project Based Learning dipilih karena mampu mengajak siswa untuk lebih aktif terlibat dalam pembelajaran, mengembangkan keterampilan berpikir kritis, serta membangun pemahaman yang lebih mendalam terhadap materi yang dipelajari. Pada penelitian ini, siswa akan diberikan tugas untuk membuat proyek berdasarkan materi yang telah diajarkan, di mana guru terlebih dahulu menjelaskan konsep-konsep penting dari materi tersebut. Setelah pemahaman dasar diperoleh, siswa akan dibagi menjadi kelompok sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh guru. Tugas yang diberikan kepada setiap kelompok adalah membuat mind mapping atau peta konsep, yang akan menggambarkan hubungan antar ide dari materi yang dipelajari. Setiap kelompok akan mempresentasikan hasil proyek mereka di depan kelas, diikuti dengan sesi diskusi untuk memperdalam pemahaman dan saling bertukar ide antar siswa.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, di mana data dikumpulkan melalui teknik observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Project Based Learning memberikan dampak positif terhadap peningkatan hasil belajar siswa. Siswa menunjukkan peningkatan minat belajar dan keterlibatan aktif dalam proses pembelajaran, yang terlihat dari kemampuan mereka dalam mengerjakan proyek-proyek yang diberikan dan pemahaman yang lebih mendalam terhadap materi Sejarah. Guru juga memberikan respons positif terhadap penggunaan model PjBL, di mana mereka menilai metode ini efektif dalam membantu siswa memahami konsep-konsep Sejarah secara lebih kontekstual dan menarik.

Kata Kunci : Project Based Learning, Hasil Belajar, Mata Pelajaran Sejarah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Sejarah
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/100096
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item