ANALISIS SIKAP DAN MISKONSEPSI DALAM MENYELESAIKAN MASALAH FISIKA PADA SISWA SMA NEGERI 1 PARIGI

DESTI MULIA WARDANA (2022) ANALISIS SIKAP DAN MISKONSEPSI DALAM MENYELESAIKAN MASALAH FISIKA PADA SISWA SMA NEGERI 1 PARIGI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendekripsikan sikap dan miskonsepi dalam menyelesaikan masalah fisika dan untuk mengetahui hubungan sikap dan miskonsepi dalam menyelesaikan masalah fisika pada siswa SMA Negeri 1 Parigi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif pada pendekatan kuantitatif. subjek dalam penelitian kualitatif dilakukan dengan teknik purposive sampling. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA SMA Negeri 1 Parigi. Teknik pengumpulan data untuk miskonsepsi yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa tes pilihan ganda dengan CRI dan wawancara. Sedangkan untuk pengumpulan data sikap siswa menggunakan angket. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini berupa soal pilihan ganda dengan CRI dan angket. Hasil penelitian dari analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa: Miskonsepsi masih ditemukan pada semua konsep fluida statis, yang meliputi tekanan Hidrostatis sebesar 39,39 %, Hukum Archimedes 31,82 %, Kapilaritas sebesar 33,33 %, dan Viskositas dan Hukum Stokes pada membran sebesar 32, 32 %. Sedangkan berdasarkan alasan siswa pada hasil wawancara, miskonsepsi tersebut disebabkan karena siswa menguasai konsep tidak utuh dan menghubungkan satu konsep dengan konsep lain dengan pemahaman parsial, sehingga siswa membuat kesimpulan yang salah. Serta siswa mempunyai sikap yang positif terhadap pemecahan masalah fisika dan nilai korelasi pearson, sikap dan miskonsepsi memiliki hubungan positif yang tidak signifikan. Nilai r menunjukkan angka sebesar 0,067 yang berarti hubungan antara variabel tersebut adalah hubungan yang sangat lemah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Fisika
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Fisika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/100294
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item