Aktivitas Ekstrak Air Batang Maman (Cleome Gynandra L.) Sebagai Penghambat Pembentukan Biofilm Pada Bakteri Pseudomonas Aeruginosa

ARUNDINI SUKMA AMALIA (2020) Aktivitas Ekstrak Air Batang Maman (Cleome Gynandra L.) Sebagai Penghambat Pembentukan Biofilm Pada Bakteri Pseudomonas Aeruginosa. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pseudomonas aeruginosa merupakan bakteri gram negatif yang bersifat patogen oportunistik penyebab resistensi terhadap antibiotik. Penelitian sebelumnya menyatakan bahwa batang maman (Cleome gynandra L.) diketahui memiliki aktivitas sebagai antibakteri terhadap bakteri Pseudomonas aeruginosa. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan aktivitas antibiofilm ekstrak air batang maman (Cleome gynandra L.) terhadap bakteri Pseudomonas aeruginosa. Metode yang digunakan Microtitter Plate Biofilm Assay. Perlakuan berupa penambahan ekstrak batang maman dengan seri 50 mg/ml; 25 mg/ml; 12,5 mg/ml; dan 6,25 mg/ml (5%; 2,5%; 1,25%; 0,625%). Pengukuran pembentukan dan penghambatan biofilm dilakukan dengan menggunakan microplate reader dan diperoleh data kuantitatif berupa nilai absorbansi atau Optical density (OD) pada panjang gelombang 630 nm (OD630nm). Data yang diperoleh dari hasil penelitian dianalisis dengan metode One Way Anova (Analisis of Variance). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bakteri P. aeruginosa menunjukkan biofilm kategori kuat yaitu 1,901 dan ekstrak air batang maman memiliki aktivitas antiofilm dengan penghambatan tertinggi pada konsentrasi 0,625% yaitu 90,42?n penghambatan terendah pada konsentrasi 2,5% yaitu 89,53%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/100798
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item