AKTIVITAS PENURUNAN KADAR KOLESTEROL LDL KOMBINASI EKSTRAK ETANOL DAUN KELOR (Moringa Oleifera Lam.) DAN DAUN KEMBANG BULAN (Tithonia Diversifolia (Hemsl.) A. Gray) PADA TIKUS (Rattus Norvegicus) YANG DIINDUKSI PAKAN TINGGI LEMAK

MUH ILHAM (2025) AKTIVITAS PENURUNAN KADAR KOLESTEROL LDL KOMBINASI EKSTRAK ETANOL DAUN KELOR (Moringa Oleifera Lam.) DAN DAUN KEMBANG BULAN (Tithonia Diversifolia (Hemsl.) A. Gray) PADA TIKUS (Rattus Norvegicus) YANG DIINDUKSI PAKAN TINGGI LEMAK. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dislipidemia merupakan kondisi medis yang ditandai salah satunya dengan peningkatan kadar LDL. Kadar LDL yang berlebihan menjadi pemicu aterosklerosis hingga penyakit jantung koroner. Tumbuhan kelor (Moringa oleifera Lam.) dan kembang bulan (Tithonia diversifolia (Hemsl.) A. Gray) penggunaan tunggal simplisia diketahui memiliki aktivitas penurunan kadar LDL yang dapat berfungsi sebagai antidislipidemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sinergisme kombinasi antara ekstrak etanol daun kelor dan daun kembang bulan dalam menurunkan kadar LDL pada tikus putih jantan (Rattus norvegicus) dengan kondisi dislipidemia, serta menentukan dosis efektif. Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96%. Penelitian ini menggunakan 15 ekor tikus putih jantan yang terbagi dalam 5 kelompok yaitu kontrol negatif Na-CMC dengan induksi pakan tinggi lemak, kontrol positif simvastatin 20mg, dan kelompok uji kombinasi ekstrak daun kelor dan daun kembang bulan dengan dosis masing-masing 150 ; 25, 100 ; 50, dan 50 ; 75 mg/kgBB. Hasil pengujian menunjukkan aktivitas dalam menurunkan kadar LDL yang berbeda signifikan pada kelompok perlakuan dibandingkan kontrol negatif dengan rata rata kadar LDL berturut-turut yaitu 14,73 ± 1,55 mg/dL, 18,33 ± 7,02 mg/dL, dan 10,66 ± 3,05 mg/dL. Kesimpulan yang didapatkan berdasarkan hasil pengujian menunjukkan dosis efektif kombinasi ekstrak daun kelor dan daun kembang bulan dalam menurunkan kadar LDL pada tikus dislipidemia adalah 50 mg/kgBB daun kelor dan 75 mg/kgBB daun kembang bulan.

Kata kunci: Moringa oleifera Lam.. Tithonia diversifolia (Hemsl.) A. Gray, LDL, Dislipidemia, Tikus putih jantan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/100840
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item