Analisis Determinan Sosial Terhadap Kejadian Stunting Di Puskesmas Pantoloan Kota Palu

RIFKY MULYA ISMAWAN (2023) Analisis Determinan Sosial Terhadap Kejadian Stunting Di Puskesmas Pantoloan Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Stunting merupakan kegagalan pertumbuhan anak, dimana dalam hal ini mengacu terhadap pertumbuhan linear dan juga kekurangan gizi anak. Dampak dari stunting dapat menyebabkan peningkatan risiko morbiditas dan mobilitas serta mengalami keterlambatan perkembangan motorik dan mental anak. Puskesmas Pantoloan merupakan salah satu puskesmas dengan prevalensi kejadian stunting tertinggi di Kota Palu. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui hubungan antara determinan sosial terhadap kejadian stunting di Puskesmas Pantoloan Kota Palu. Penelitian ini merupakan penelitian survey analitik observasional dengan melakukan pendekatan retrospective dengan metode case control. Penelitian dilakukan dengan melakukan pengisian kuisioner oleh orangtua balita stunting dan tidak stunting. Jumlah responden yang digunakan dalam penelitian adalah 144 balita, dengan jumlah 72 balita stunting dan 72 balita tidak stunting. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling dan dianalisis dengan uji Chi-square. Penelitian yang dilakukan di dapatkan hasil tidak adanya hubungan antara determinan sosial dengan kejadian stunting. Pendidikan kepala keluarga memberikan hasil (p=0.172) dan pendidikan ibu (p=0.696), pekerjaan kepala keluarga memberikan hasil (p=0.222) dan pekerjaan ibu memberikan hasil (p=0.731), dan pendapatan kepala keluarga memberikan hasil (p=0.111) dan pendapatan ibu memberikan hasil (p=1.000).
Kata Kunci : Stunting, Pendidikan, Pekerjaan, Pendapatan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/101462
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item