IBTISAM (2020) ANALISIS FAKTOR RISIKO KEJADIAN PREEKLAMPSIA DI PUSKESMAS TALISE TAHUN 2018. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ANALISIS FAKTOR RISIKO KEJADIAN PREEKLAMPSIA DI PUSKESMAS TALISE TAHUN 2018
Ibtisam*, Rahma**, I Putu Fery Immanuel White***, Miranti****
* Mahasiswa Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
** Dosen Bagian Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
*** Dosen Bagian Ilmu Obstetri dan Ginekologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
**** Departemen Parasitologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
ABSTRAK
Latar Belakang: Preeklampsia merupakan suatu sindroma yang terjadi pada umur kehamilan diatas 20 minggu pada yang sebelumnya normotensi, ditandai dengan peningkatan tekanan darah sistolik > 140 mmHg atau tekanan darah diastolic > 90 mmHg dan disertai dengan proteinuria. Faktor resiko preeklampsia meliputi pekerjaan, pemeriksaan antenatal, pengetahuan, riwayat hipertensi, faktor umur, faktor paritas, faktor asuhan antenatal, faktor penolong, sarana dan fasilitas, sistem rujukan, sosial ekonomi, kepercayaan dan ketidaktahuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa faktor risiko terjadinya preeklampsia di Puskesmas Talise 2018.
Metode: Studi observasional dengan desain case control dengan uji Chi-Square, tingkat kepercayaan 95% yang meliputi analisis univariat, bivariat dan multivariat terhadap variabel bebas frekuensi kunjungan Antenatal Care, umur, status paritas, status kerja, dan indeks massa tubuh di Puskesmas Talise, Palu. Sampel sebanyak 139 ibu hamil, menggunakan rekam medik ibu dengan preeklampsia periodik Januari-Desember 2018. Metode pengambilan sampel adalah quota sampling.
Hasil: Hasil analisis bivariat frekuensi kunjungan Antenatal Care (p=0,54), variabel umur (p=0,02; OR=0,34), variabel status paritas (p=0,21), status kerja (p=0,00; OR=3,39), dan indeks massa tubuh (p=0,21). Variabel umur dan status kerja merupakan faktor risiko kejadian Preeklampsia di Puskesmas Talise tahun 2018.
Kesimpulan: Variabel umur dan status kerja merupakan faktor risiko kejadian Preeklampsia di Puskesmas Talise tahun 2018. Dan status kerja adalah variabel yang paling berpengaruh dengan kejadian Preeklampsia
Kata Kunci: Preeklampsia, Faktor Risiko, Frekuensi Kunjungan Antenatal Care, Umur, Status Paritas, Status Kerja, Indeks Massa Tubuh
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kedokteran |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/101700 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |