I NYOMAN EDI ARIANTO (2022) ANALISIS HARGA SAHAM DAN VOLUME SAHAM PERUSAHAAN SEBELUM DAN SESUDAH STOCK SPLIT DI BURSA EFEK INDONESIA. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Analisis Harga Saham dan Volume Saham Perusahaan Sebelum dan Sesudah Stock Split Di Bursa Efek Indonesia (dibawah bimbingan Prof. Dr. Muslimin, S.E., M.M dan Dr. Vitayanti Fattah, S.E., M. Si).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Harga Saham dan Volume Saham Perusahaan Sebelum dan Sesudah Stock Split serta untuk mengetahui perbedaan harga saham dan volume saham sebelum dan sesudah pengumuman stock split pada perusahaan Di Bursa Efek Indonesia. Harga saham diukur dengan abnormal return dan volume saham diukur dengan TVA (Trading Volume Activity. Populasi penelitian adalah semua perusahaan yang melakukan pengumuman stock split yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019 yaitu sebanyak 95 perusahaan. Sampel diambil dengan metode purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 63 perusahaan. Data diperoleh dengan menggunakan metode dokumentasi corporate action. Analisis data menggunakan uji beda melalui program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan harga saham dan volume saham perusahaan yang signifikan sebelum dan sesudah pengumuman stock split. Adanya perbedaan rata-rata abnormal return kumulatif dan trading volume activity kumulatif menunjukkan bahwa pasar bereaksi dengan pengumuman stock split.
Kata kunci: Stock split, abnormal return, Trading Volume Aktivity
Item Type: | Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined]) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Pascasarjana > Magister Manajemen |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/102003 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |