MOH. ISRA INDRAMA A. RASYID (2025) Analisis Kandungan Flavonoid Dalam Daun Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq) Sebagai Bahan Pembuatan Teh Herbal. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Teh merupakan salah satu minuman yang banyak disukai dan dikonsumsi masyarakat di seluruh dunia, mengandung tannin yang dipercaya sebaagai minuman penyegar dan menyehatkan. Salah satu inovasi bahan dasar yang dapat digunakan sebagai teh herbal adalah daun kelapa sawit, dikarenakan memiliki kandungan metabolit sekunder seperti fenol dan flavonoid, yang dikonsumsi sebagai minuman sehat yang praktis untuk menjaga kesehatan tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk membuat teh herbal dari daun kelapa sawit, dan mengetahui kadar flavonoid yang terkandung didalamnya menggunakan spektrofotometri UV-Vis. Metode yang digunakan untuk mengekstrak yakni metode maserasi. Penentuan kadar flavonoid total dilakukan dengan pereaksi AlCl3 lalu dianalisis menggunakan Panjang gelombang 430 nm. Hasil flavonoid total daun kelapa sawit menggunakan pelarut etanol 229,3 mg/100 g. Penelitian ini menunjukkan bahwa antioksidan ekstrak etanol daun kelapa sawit
memiliki kadar yang cukup tinggi.
Kata kunci : Elaeis guineensis jacq, daun, flavonoid total, teh herbal, spektrofotometri UV-Vis
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Kimia Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Kimia |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/102449 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |