HASNAWATI (2023) ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS XI IPA SMA NEGERI 1 AMPIBABO BERDASARKAN TINGKAT KECERDASAN PADA MATERI TERMOKIMIA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Hasnawati, 2023. â€Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas XI IPA SMA
Negeri 1 Ampibabo Berdasarkan Tingkat Kecerdasan pada Materi Termokimiaâ€.
Skripsi. Program Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu
Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako.
Pembimbing : Ijirana.
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang kemampuan
berpikir kritis siswa kelas XI IPA SMA Negeri 1 Ampibabo dengan tingkat
kecerdasan berbeda pada materi Termokimia. Jenis penelitian yang digunakan adalah
jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini
adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMA Negeri 1 Ampibabo yang berjumlah 170
orang yang terdiri dari 5 kelas. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah
angket tingkat kecerdasan dan tes kemampuan berpikir kritis. Hasil yang diperoleh
menunjukkan bahwa; 1) Tingkat kecerdasan yang dimiliki siswa secara umum
interpersonal dengan persentase sebesar 44,11?n kemampuan berpikir kritisnya
berada pada kategori tinggi sebesar 85,29%. 2) siswa yang memiliki kecerdasan logis
matematis lebih dominan pada kemampuan berpikir kritis seperti interpretasi, analisis
dan inferensi dengan persentase sebesar 26,31%. 3) Tingkat kecerdasan linguistik
verbal lebih dominan pada jenis interpretasi, analisis dan evaluasi dengan persentase
sebesar 19,04%. 4) Tingkat kecerdasan visual spasial lebih dominan pada jenis
interpretasi, inferensi dan evaluasi dengan persentase sebesar 23,07% 4) Tingkat
kecerdasan interpersonal lebih dominan pada jenis interpretasi, analisis dan inferensi
dengan persentase sebesar 24 %. 5) Tingkat kecerdasan intrapersonal lebih dominan
pada jenis interpretasi, analisis dan inferensi dengan persentase sebesar 30,90%, dan
6) Tingkat kecerdasan naturalistik lebih dominan pada jenis interpretasi, analisis dan
inferensi dengan persentase sebesar 29,16%.
Kata Kunci : Kemampuan Berpikir Kritis, Tingkat Kecerdasan. Termokimia
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Kimia Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Kimia |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/102707 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |