HARDIANTY RAHAYU (2021) ANALISIS KESALAHAN MORFOLOGI DALAM TEKS EKSPLANASI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 18 PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Hardianty Rahayu, 2021. Analisis Kesalahan Morfologi dalam Teks Eksplanasi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 18 Palu; Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako.
Pembimbing : Dr. Moh. Tahir, M.Hum.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah bentuk kesalahan morfologi dalam teks eksplanasi siswa kelas VIII SMP Negeri 18 Palu. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan bentuk kesalahan morfologi pada karangan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Jenis data dalam penelitian ini adalah data tertulis yang bersumber dari karangan eksplanasi siswa kelas VIII SMP Negeri 18 Palu. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode simak (penyimakan) yang diperoleh dari pengumpulan tugas siswa dengan teknik baca dan teknik catat. Analisis data penelitian ini menggunakan empat metode yakni 1) pengumpulan data, 2) mereduksi data, 3) penyajian data, dan 4) penarik kesimpulan. Penyajian hasil analisis data menggunakan metode informal. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan kesalahan morfologi pada karangan ekspalanasi siswa kelas VIII SMP Negeri 18 Palu. Kesalahan yang dimaksud, yakni 1) Kesalahan Afiksasi, 2) Kesalahan Reduplikasi, dan 3) Kesalahan Pemajemukan. Kesalahan morfologi dalam karangan ekspalanasi siswa dapat menjadi tolak ukur untuk meningkatkan pemahaman tentang kaidah-kaidah bahasa Indonesia yang baik.
Kata Kunci : Kesalahan Berbahasa, Morfologi, Teks Eksplanasi
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/102958 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |