SUSY LAWATY (2023) ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA PERBANDINGAN DI KELAS VII SMP NEGERI 4 PALU BERDASARKAN TAHAPAN PENYELESAIAN POLYA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Susy Lawaty, 2022. “Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Perbandingan Di Kelas VII SMP Negeri 4 Palu Berdasarkan Tahapan Penyelesaian Polyaâ€. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Nurhayadi.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal cerita perbandingan berdasarkan tahapan Polya. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII Sis Al-Jufri SMP Negeri 4 Palu yang berjumlah 3 orang yaitu siswa RT, PA, dan siswa AN. Jenis penelitian menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan tes dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita perbandingan terkhusus pada perbandingan senilai dan perbandingan berbalik nilai kelas VII Sis Al-Jufri SMP Negeri 4 Palu adalah 1) Kesalahan memahami masalah (under standing the problem) yaitu siswa tidak dapat menentukan apa yang diketahui dan apa yang ditanyakan dalam soal, 2) Kesalahan merencanakan rencana penyelesaian (devise a plan) yaitu siswa tidak dapat mencari konsep-konsep atau teori-teori yang saling menunjang dan mencari rumus-rumus yang diperlukan. 3) Kesalahan melaksanakan rencana penyelesaian (carrying out the plan) yaitu siswa tidak menggunakan langkah-langkah secara benar dan tidak menggunakan prosedur yang sesuai dengan maksud soal. 4) Kesalahan memeriksa kembali jawaban (looking back) yaitu siswa tidak mengecek ulang dan menelaah kembali dengan teliti setiap langkah pemecahan yang dilakukan.
Kata Kunci: Analisis Kesalahan; Perbandingan; Tahapan Polya
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Matematika |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/103011 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |