JAMALUDDIN (2024) ANALISIS KEUANGAN BANTUAN BENCANA ALAM PADA DINAS SOSIAL DAERAH KABUPATEN MOROWALI UTARA DENGAN MENGGUNAKAN KONSEP VALUE FOR MONEY. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Jamaluddin (C 201 17 638) “Analisis Keuangan Bantuan Bencana Alam Pada Dinas Sosial Daerah Kabupaten Morowali Utara dengan Menggunakan Konsep Value For Money†(Dibimbing oleh Darman, 2024).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan Dinas Sosial Daerah Kabupaten Morowali Utara dalam penanganan bencana alam pada tahun anggaran 2017 sampai dengan tahun 2023 dengan menggunakan konsep Value For Money. Dalam laporan realisasi anggaran dan realisasi belanja fisik Dinas Sosial Daerah Kabupaten Morowali Utara. Jenis penetilian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah laporan realisasi anggaran dan realisasi belanja fisik pada Dinas Sosial Daerah Kabupaten Morowali Utara dari tahun 2017 sampai dengan tahun 2023. Teknik analisis menggunakan konsep Value For Money yang terdiri dari elemen ekonomis, efisiensi, dan efektivitas. Hasil dari penelitian yaitu ditinjau dari aspek ekonomis Program Penanganan Bencana Alam yang dilakukan oleh Dinas Sosial Daerah Kabupaten Morowali Utara pada tahun
2017 dinyatakan ekonomis berimbang dengan kriteria sama dengan 100%(X=100%). Pada tahun 2018 sampai dengan tahun 2023 dinyatakan ekonomis dengan kriteria kurang dari 100% (X100%). Ditinjau dari aspek efisiensi pada tahun 2017 dinyatakan efisiensi berimbang dengan kriteria sama dengan 100% (X=100%). Pada tahun 2018 sampai dengan tahun 2023 dinyatakan efisien dengan kriteria lebih dari
100% (X100%). Ditinjau dari aspek efektivitas indikator kinerja yang dicapai Dinas Sosial Daerah Kabupaten Morowali Utara pada tahun 2017 dinyatakan efektif berimbang dengan kriteria sama dengan 100%(X = 100%). Pada tahun 2018 sampai dengan tahun 2023 dinyatakan tidak efektif dengan kriteria kurang dari 100% (X100%).
Kata Kunci: Ekonomis, Efisiensi, Efektivitas, Value For Money, Kinerja
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Kampus 2 Morowali > Ekonomi Manajemen |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/103257 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |