RENI ARTHA PRATIWI (2020) ANALISIS KOMPETENSI PENGETAHUAN MATERI FLUIDA DINAMIS SISWA SMA NEGERI 5 PALU BERDASARKAN KURIKULUM 2013. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci: Kompetensi Pengetahuan, Fluida Dinamis
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kompetensi pengetahuan materi fluida dinamis siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes essai terdiri dari 8 soal yang telah divalidasi oleh validator ahli, yang diberikan kepada 20 siswa untuk mendapatkan 8 responden. Aspek kognitif yang digunakan terdiri dari empat yaitu pengetahuan, pemahaman, penerapan, dan analisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak semua responden yang memiliki kemampuan pada kategori pengetahuan, pemahaman, dan penerapan juga mampu dalam menyelesaikan soal pada kategori analisis. Faktor yang menyebabkan kurangnya kemampuan kognitif analisis siswa adalah rendahnya pemahaman materi (konsep) dan kurangnya pengalaman siswa dalam menyelesaikan soal berkategori analisis. Selain itu kendala lain yang dihadapi guru adalah pelaksanaan pendekatan saintifik dalam proses pembelajaran diantaranya, alokasi waktu yang tidak sesuai dengan apa yang harus dilaksanakan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Fisika Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Fisika |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/103496 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |