Analisis Media Relations Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tengah

FARIN FIRDA SAVHIRA (2023) Analisis Media Relations Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tengah. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas dan strategi Media
Relations yang dilakukan oleh KPU Sulawesi Tengah. Tipe penelitian adalah
kualitatif dengan dasar penelitan deskriptif. Teknik pengumpulan data yakni
observasi, dokumentasi, dan wawancara terhadap empat (4) informan yang dipilih
melalui teknik purposive sampling. Adapun teknik analis data yang digunakan
adalah model analysis interactive yang terdiri dari tahap reduksi data, penyajian
data dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa aktivitas Media Relations yang dilakukan
oleh KPU Sulawesi Tengah adalah pengiriman Press Release dan pengadaan Press
Events. Siaran pers dikirimkan oleh KPU Sulawesi Tengah ketika lembaga
melaksanakan kegiatan yang tidak dihadiri oleh media massa, sedangkan Press
Events dilakukan sebagai upaya pelaksanaan Media Relations dalam bentuk acara
berupa Konferensi Pers, Media Gathering, Special Events, Media Center, Media
Award, Pelatihan Jurnalistik, Perjalanan Pers dan Press Luncheon. Strategi Media
Relations yang diterapkan oleh KPU Sulawesi Tengah yaitu: melakukan pelayanan
terhadap media massa berupa layanan pengaduan customer service dan penyediaan
informasi melalui sarana PPID, website, maupun kontak pribadi; pemeliharaan
reputasi baik dan kepercayaan wartawan melalui penyajian informasi yang lengkap,
akurat dan tidak berpihak; mengirimkan naskah informasi dan berupaya agar
naskah informasi dan siaran pers yang dikirimkan dapat memenuhi kriteria
pemberitaan yang baik melalui pelatihan jurnalistik; melakukan kerja sama dalam
pelaksanaan acara pers berupa koordinasi dan penyediaan materi pra-kegiatan;
menyediakan fasilitas verifikasi melalui Media Center, website dan PPID, serta
fasilitas materil seperti akomodasi, ruangan dan wifi; dan membangun hubungan
personal dengan wartawan melalui interaksi dan komunikasi di luar jam kerja.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/103774
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item