Analisis Pemahaman Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) Di Kelas VIIIC SMP IT Qurrota A'yun Palu

ELLA FIDYAWATI (2023) Analisis Pemahaman Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) Di Kelas VIIIC SMP IT Qurrota A'yun Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan tentang pemahaman siswa Kelas VIIIC
SMP IT Qurrota A?yun Palu dalam menyelesaikan soal cerita Sistem Persamaan
Linear Dua Variabel. Penelitian dilaksanakan di SMPIT Qurrota A?yun Palu
menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini terdiri dari
satu siswa berkemampuan tinggi, satu siswa berkemampuan sedang dan satu siswa
berkemampuan rendah. Hasil penelitian ini yaitu pemahaman siswa yang
berkemampuan tinggi menunjukan siswa cenderung memiliki pemahaman yang baik,
baik dari pemahaman translasi, pemahaman interpretasi, maupun pemahaman
ekstrapolasi. Siswa berkemampuan tinggi dapat menyampaikan dan memahami soal
cerita, menafsirkan dan menggambarkan maksud dari soal, serta menentukan konsep
atau langkah-langkah yang tepat dengan baik dan benar, dan mampu menerapkan
dalam perhitungan matematika serta menyimpulkan jawaban secara lengkap dengan
benar. Pemahaman siswa yang berkemampuan sedang menunjukkan bahwa siswa
memiliki pemahaman yang baik terhadap pemahaman translasi dan interpretasi, tetapi
kurang pada pemahaman ekstrapolasi. Siswa berkemampuan sedang dapat
menyampaikan dan memahami soal cerita, menafsirkan dan menggambarkan maksud
dari soal, serta menentukan konsep atau langkah-langkah yang tepat dengan baik dan
benar. Akan tetapi, kurang tepat dan terdapat kekeliruan dalam menerapkan konsep
perhitungan matematika serta menyimpulkan jawaban. Pemahaman siswa yang
berkemampuan rendah memiliki pemahaman yang cukup baik, pada pemahaman
translasi, siswa berkemampuan rendah dapat menyampaikan dan memahami soal
cerita, akan tetapi tidak mampu menafsirkan dan menggambarkan maksud dari soal,
menentukan konsep atau langkah-langkah penyelesaian soal serta tidak mampu
menerapkan konsep perhitungan dan menyimpulkan jawaban secara lengkap yang
berarti siswa berkemampuan rendah sangat kurang dalam pemahaman interpretasi
dan ekstrapolasi.
Kata Kunci: Analisis; Pemahaman siswa; Sistem persamaan linear dua variabel.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Library of Congress Subject Areas > L Pendidikan > Pendidikan Matematika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/104062
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item