IRA AMIRA (2024) Analisis Pendapatan Dan Pemasaran Beras Di Desa Maranatha Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Analisis Pendapatan Dan Pemasaran Beras Di Desa Maranatha Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten SigiIra Amira1; Armin Muis2; Nurnaningsih3ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk 1) Mengetahui dan menganalisis pendapatan pada usahatani padi sawah di Desa Maranatha Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi, 2) Mengetahui dan menganalisis bagaimana pemasaran beras di Desa Maranatha agar mendapat profit yang tinggi. Dengan jumlah responden 85 KK petani padi sawah. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Analisis yang digunakan yaitu analisis pendapatan dan pemasaran. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata pendapatan responden adalah senilai Rp.28.247.098/Ha/kk/tahun dengan total biaya Rp.8.607.803/Ha/kk/tahun dan terdapat tiga saluran pemasaran, saluran I tidak terdapat marjin, saluran II total marjin Rp.1.000, saluran III sebesar Rp.2.000. Farmer’s share pada saluran satu sebesar 78 persen, saluran II sebesar 66 persen, dan pada saluran III sebesar 55persen.Kata Kunci: Padi sawah, Beras, Pendapatan, Pemasaran, Marjin pemasaran, Farmer’s share
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/104421 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |