ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI KELAPA SAWIT MELALUI POLA KEMITRAAN DENGAN PERUSAHAAN PT. LETAWA DI DESA MAKMUR JAYA KECAMATAN TIKKE RAYA KABUPATEN PASANGKAYU

SUTRIADI (2021) ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI KELAPA SAWIT MELALUI POLA KEMITRAAN DENGAN PERUSAHAAN PT. LETAWA DI DESA MAKMUR JAYA KECAMATAN TIKKE RAYA KABUPATEN PASANGKAYU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui pola kemitraan dan pendapatan petani kelapa sawit yang bermitra dengan perusahaan Astra Agro Lestai (PT. Letawa) di Desa Tikke Kecamatan Tikke Raya Kabupaten Pasangkayu, Penelitian dilaksanakan pada bulan Desember 2019 – Februari 2020. Penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan dengan cara metode sensus. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan skunder.Alat analisis data yang digunakan ialah analisis Deskriptif untuk menggambarkan kondisi umum wilayah penelitian. Pola kemitraan yang dibangun oleh petani di Desa Makmur Jaya dengan perusahaan PT. Letawa pada tanggal 25 Oktober 2013 ialah pola kemitraan PIR-BUN IGA yaitu PT. Letawa. Hasil penelitian menujukan bahwa Harga tandan buah segar saat ini ialahRp 1.175/kg TBS (Tandan Buah Segar). Pendapatan rata-rata petani kelapa sawit di Desa Makmur Jaya Kecamatan Tikke Raya Kabupaten Pasangkayu yang bermitra dengan perusahaan Astra Agro Lestari (PT. Letawa) dengan penerimaan sebesar Rp49.509.800/2,62ha atau Rp18.920.800/ha dikurangi dengan total biaya sebesar Rp18.765.397/2,62ha atau Rp 7.171.489/ha. Jadi pendapatan yang diperoleh petani kelapa sawit yaitu Rp 30.744.403/2,62ha atau Rp 11.749.453/ha.Pendapatan bersih yang di terima petani setelah dipotong 30?ri perusahaan PT.Letawa pendapatan rata-rata petani kelapa sawit sebesar Rp26.132.743/2,62ha atau Rp 9.987.035/ha.

Kata Kunci: Kelapa Sawit, Pendapatan, Usahatani.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/104818
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item