ANALISIS PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE FULL COSTING PADA USAHA KRIPIK PISANG REZKI DI AMPANA KOTA KABUPATEN TOJO UNA-UNA

YUNI SUSILISTIYAWATI (2024) ANALISIS PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE FULL COSTING PADA USAHA KRIPIK PISANG REZKI DI AMPANA KOTA KABUPATEN TOJO UNA-UNA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Yuni Susilistiyawati, C 301 20 212, Analisis Penentuan Harga Pokok
Produksi Dengan Metode Full Costing Pada Usaha Kripik Pisang Rezki Di
Ampana Kota Kabupaten Tojo Una-Una. Dibimbing oleh Muhammad Natsir selaku
pembimbing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis proses
penentuan harga pokok produksi dengan metode full costing pada usaha kripik
pisang Rezki di Ampana Kota Kabupaten Tojo Una-Una.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa bahwa perhitungan harga pokok
produksi perusahaan dan menurut metode full costing menunjukan hasil yang
berbeda, yakni perhitungan harga pokok produksi menurut metode full costing lebih
besar nilainya hal ini menunjukan bahwa perhitungan tarif BOP yang dibebankan
sedangkan menurut perusahaan perhitungan biaya overhead menggunakan BOP
sesungguhnya sehingga memungkinkan perusahaan melupakan beberapa biaya
yang di perhitungkan dalam proses produksi. Dari hasil penelitian yang dilakukan
diperoleh bahwa, hasil perhitungan harga pokok produksi pada bulan september
menurut metode full costing sebesar Rp. 19.597.085 sedangkan perhitungan harga
pokok produksi menurut metode perusahaan sebesar Rp. 19.430.960 sehingga dapat
terlihat selisih sebesar Rp. 166.125. Hasil perhitungan harga pokok produksi bulan
oktober menurut metode full costing sebesar Rp. 18.748.725 sedangkan
perhitungan harga pokok produksi menurut metode perusahaan sebesar Rp.
18.582.600 sehingga dapat terlihat selisih sebesar Rp. 166.125. dan Hasil
perhitungan harga pokok produksi pada bulan november menurut metode full
costing sebesar Rp. 15.725.925 sedangkan perhitungan harga pokok produksi
menurut metode perusahaan sebesar Rp. 15.559.800 sehingga dapat terlihat selisih
sebesar Rp. 166.125.
Kata Kunci: Harga Pokok Produksi, Full Costing

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/104914
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item