ANALISIS RANTAI PASOK IKAN SUNU DI DESA PULAU ENAM KECAMATAN TOGEAN KABUPATEN TOJO UNA-UNA

FATRIA (2023) ANALISIS RANTAI PASOK IKAN SUNU DI DESA PULAU ENAM KECAMATAN TOGEAN KABUPATEN TOJO UNA-UNA. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Fatria, Stambuk C 201 19 431, mengangkat sebuah judul penelitian “Analisis Rantai Pasok Ikan Sunu Di Desa Pulau Enam Kecamatan Togean Kabupaten Tojo Una-Una”. Penulisan skripsi ini dibawah bimbingan Syamsuddin.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimanakah aliran produk, aliran keuangan, dan aliran informasi. Pada penelitian ini jenis penelitian yang digunakan adalah metode analisis deskriptif yaitu metode yang digunakan untuk menganalisa data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum. Adapun alat analisis yang digunakan adalah Nvivo 12 plus for windows, yaitu proses data manajemen kualitatif dalam Nvivo ini sangat penting untuk dapat menganalisis data kualitatif dengan efisien dan efektif. Tehnik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan alur rantai pasok atau supply chain ikan sunu terdapat empat lembaga atau pelaku dalam rantai pasok yaitu nelayan (pemasok), pengumpul, pedagang grosir/ecer, dan konsumen akhir, dimana dalam alur rantai pasok ikan sunu memiliki tiga aliran yaitu aliran produk, aliran keuangan, dan aliran informasi.
Kata Kunci : Rantai pasok, ikan sunu, dan aliran produk, aliran keuangan, aliran informasi

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Kampus 2 Touna > Ekonomi Manajemen
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/106027
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item