ANALISIS SEMIOTIKA PESAN MORAL DALAM FILM BUDI PEKERTI

MAGFIRAH (2024) ANALISIS SEMIOTIKA PESAN MORAL DALAM FILM BUDI PEKERTI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Magfirah B501 17 056. Judul Penelitian “ANALISIS SEMIOTIKA PESAN
MORAL DALAM FILM BUDI PEKERTI”. Di bawah bimbingan Bapak
Stepanus selaku pembimbing I dan Ibu Dyah Kartika Selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan moral yang di gambarkan
pada film Budi Pekerti. Untuk mengetahui apa saja pesan moral yang ada dalam film
tersebut, peneliti menggunakan deskriptif kualitatif dengan menggunakan model
semiotika dari Roland Barthes dan menjadikan film Budi Pekerti sebagai objek
penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik observasi dengan menonton film Budi
Pekerti dan kemudian dengan dokumentasi film dikumpulkan data dan kemudian
dianalisis.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode penelitian
deskriptif kualitatif, dengan melakukan pengamatan secara menyeluruh serta
mengidentifikasi dialog dan visual gambar dari adegan dalam film Budi Pekerti yang
terkait dengan pesan moral. Adapun data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan
menggunakan metode analisis semiotika oleh Roland Barthes yang terdiri dari order
of signification yaitu denotasi, konotasi dan mitos, yang kemudian pesan moralnya di
uraikan menggunakan teori moral Franz Magnis-Suseno, yang didalamnya
menjelaskan moral tentang kejujuran, nilai-nilai otentik, bertanggung jawab,
kemandirian, kerendahan hati, dan realistik dan kritik.
Hasil penelitian ini menunjukkan suatu pemaknaan akan pesan sosial dengan
menggunakan pendekatan semiotika merupakan penggalian secara lebih mendalam
mengenai pesan-pesan yang terjadi dalam konteks moral. Dari 6 pesan moral yang
dijelaskan oleh Franz Magnis-Suseno, ada 3 moral yang lebih menonjol yaitu moral
kejujuran, moral bertanggung jawab dan moral realistik dan kritik, 3 moral ini lebih
sering ditonjolkan dalam adegan film tersebut. Saat mendapati seorang yang tidak
jujur, sebagai seorang guru ia mengajarkan atau memberikan refleksi untuk membuat
para muridnya mengerti arti sebuah kejujuran dan tanggung jawab yang di emban
dari konsekuensi yang mereka lakukan, dan saat melihat orang lain melanggar nilai-
nilai sebuah aturan ia pun tidak segan untuk mengkritik serta menjelaskan nilai aturan
yang telah di tetapkan.
Kata Kunci : Analisis Semiotika, Pesan Moral, Budi Pekerti.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/106190
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item