AYUNING AMALIA (2020) ANALISIS SWOT PENGADAAN PERBEKALAN FARMASI DI INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH UNDATA PALU SULAWESI TENGAH. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Analisis SWOT merupakan awal proses perumusan strategi, merupakan analisis untuk menemukan kesesuaian strategis antara peluang-peluang eksternal dan kekuatan-kekuatan internal, memperhatikan ancaman-ancaman eksternal dan kelemahan-kelemahan internal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis lingkungan internal dan eksternal, dan merumuskan rencana strategis bagi instalasi farmasi rumah sakit umum daerah undata Palu. Penelitian dilakukan dengan melakukan wawancara langsung kepada kepala instalasi farmasi rumah sakit kemudiaan pemberiaan bobot dan rating di berikan kepada kepala gudang instalasi farmasi rumah sakit. Untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman menggunakan analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa posisi SWOT Instalasi Farmasi Rumah Sakit Undata Palu adalah sebagai berikut, kekuatan bobot sekornya 3,44, kelemahan bobot skornya (-0,41), peluang bobot skornya 3,12, dan ancaman bobot skornya (-0,38) . Posisi instalasi farmasi dari hasil analisis SWOT berada pada posisi kuadrat I, strategi yang dapat diterapkan oleh Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Daerah Undata Palu dalam kondisi ini adalah mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif (growth oriented strategy).
Kata kunci: Analisis SWOT, Strategi pengembangan Instalasi Farmasi.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/106449 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |