ANALISIS TITIK IMPAS DALAM PERENCANAAN LABA PERUSAHAAN (Studi Kasus Pada Rumah Makan Kaledo Abadi Palu)

ALICE NUR ANISA (2022) ANALISIS TITIK IMPAS DALAM PERENCANAAN LABA PERUSAHAAN (Studi Kasus Pada Rumah Makan Kaledo Abadi Palu). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Alfie Nur Anisa, C 301 15 246. Judul Penelitian: “Analisis Titik Impas Dalam

Perencanaan Laba Perusahaan (Studi Kasus Pada RM. Kaledo Abadi Palu)”. Dibimbing oleh Nurhayati Haris dan Nurlaela Mapparessa

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis break even point dan perencanaan laba pada Rumah Makan Kaledo Abadi. Penelitian ini merupakan penelitian studi kasus. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jika perusahaan ingin mendapatkan titik impas (break even point), maka Rumah Makan Kaledo Abadi harus menjual sebesar 873 porsi dalam sebulan atau jika dinyatakan dalam bentuk rupiah penjualan yang harus diperoleh sebesar Rp. 76.503.200. Perencanaan laba yang diharapkan akan meningkat 18 persen dari kondisi operasional saat ini maka diperoleh laba bersih sebesar Rp. 226.078.012 untuk bulan berikutnya. Saran-saran atas berbagai hal yang dianggap perlu dalam batas kemampuan penulis yaitu biaya-biaya yang dikeluarkan selama satu periode harus lebih diteliti lagi, dicatat dengan baik sesuai dengan penerapan akuntansi biaya. Rumah Makan Kaledo Abadi menggunakan metode variabel costing untuk menghitung harga pokok produksi yang berguna untuk pengambilan keputusan jangka pendek.

Kata Kunci: Titik Impas, Perencaan Laba

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/106628
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item