MAULANA MALIK IBRAHIM (2023) ANALISIS WACANA KRITIS NORMAN FAIRCLOUGH PADA PEMBERITAAN PROGRAM MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA DI MEDIA TEMPO.CO. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Maulana Malik Ibrahim. B 501 16 034. Program Studi Ilmu Komunikasi,
Konsentrasi Jurnalistik. Skripsi “Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough Pada
Pemberitaan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka di Media Tempo.coâ€
dibimbing oleh Achmad Herman Sebagai Pembimbing I dan Kudratullah Sebagai
Pembimbing II.
Portal media online Tempo.co memuat banyak pemberitaan mengenai program
kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan berbagai sudut pandang. Lewat
pemberitaan tersebut, Tempo.co menunjukan adanya informasi-informasi yang berkaitan
dengan kualitas pendidikan di Indonesia saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
media Tempo.co mengonstruksi berita kebijakan MBKM menggunakan model analisis
Norman Fairclough.
Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif melalui pendekatan analisis
wacana sebagai teknik analisis data model Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough. Dasar
penelitian ini adalah menganalisis wacana program Merdeka Belajar Kampus Merdeka di teks
berita dalam media online Tempo.co. Objek dari penelitiannya adalah portal media online
Tempo.co dan unit analisis yang dipilih adalah teks berita mengenai program merdeka belajar
kampus merdeka berdasarkan kriteria yang telah ditentukan oleh peneliti.
Hasil penelitian menunjukan Tempo.co banyak memuat informasi-informasi terkait
kualitas pendidikan yang seharusnya berguna bagi kepentingan masyarakat. Hal tersebut
terlihat berdasarkan hasil analisis teks yang telah dilakukan oleh peneliti. Di mana pada analisis
teks banyak merepresentasikan peristiwa dan tindakan setelah berlakunya kebijakan yang
memuat kritik dan kelemahan program merdeka belajar kampus merdeka yang perlu dibenahi
guna menyempurnakan kebijakan ini. Pada analisis praktik sosial, peneliti menemukan
beberapa praktik sosial yang terwacanakan dalam teks-teks berita yang diterbitkan di Tempo.co
yang mempengaruhi proses produksi teks berita tersebut. Melalui analisis peneliti dengan teori
pers tanggung jawab sosial, Tempo.co bertanggung jawab atas penyajian disertai penjelasan
mengenai tujuan dan nilai-nilai masyarakat dan mengupayakan akses sepenuhnya pada
peristiwa sehari-hari.
Kata Kunci: Analisis Wacana, Berita, MBKM, Pendidikan, Tempo.co
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/106747 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |