Desain Dan Pembuatan Alat Gerak Jatuh Bebas Berbasis Internet Of Things (IoT)

KEVIN JOSEL (2024) Desain Dan Pembuatan Alat Gerak Jatuh Bebas Berbasis Internet Of Things (IoT). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pelaksanaan eskperimen gerak jatuh bebas di laboratorium masih melakukan pengukuran secara manual. Kondisi ini menjadi suatu permasalahan ketika menghadapi situasi yang tidak memungkinkan kita untuk melakukan eksperimen secara langsung dilaboratorium. Berdasarkan dari permasalahan tersebut dilakukan penelitian untuk pengembangan alat gerak jatuh bebas berbasis internet of thigns (IoT) sebagai solusi. Tahapan penelitian ini dimulai dengan mendesain, pembuatan sistem mekanik, sistem elektronika, sistem perangkat lunak serta pengujian alat. Hasil pengujian alat ini diperoleh nilai yang sudah mendekati nilai percepatan gravitasi bumi yang diukur melalui bandul sederhana sebagai acuan pembanding. Nilai rata-rata percepatan gravitasi yang diperoleh dari ketinggian 20 cm, 30 cm, 40 cm, 50 cm, 60 cm, 70 cm, 80 cm dan 90 cm yaitu 9.93 ± 0.29 m/s^2. Kesalahan relatif antara nilai percepatan gravitasi bumi tersebut terhadap nilai percepatan gravitasi bumi dengan menggunakan bandul sederhana adalah 1,22%. Kesalahan relatif yang kecil ini menunjukkan bahwa alat eksperimen gerak jatuh bebas berbasis IoT ini sudah layak digunakan sebagai alat eksperimen dilaboratorium.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Fisika
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/107827
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item