Efektivitas Biofilter Dengan Penambahan EM4 Dalam Menurunkan Polutan Organik Pada Air Limbah Domestik

NI MADE NELVIN AGRIANI (2023) Efektivitas Biofilter Dengan Penambahan EM4 Dalam Menurunkan Polutan Organik Pada Air Limbah Domestik. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
NI MADE NELVIN AGRIANI. Efektivitas Biofilter Dengan Penambahan EM4
Dalam Menurunkan Polutan Organik Pada Air Limbah Domestik (di bawah
bimbingan Pitriani)
Peminatan Kesehatan Lingkungan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako, Palu
Mei 2023
Air limbah domestik adalah limbah yang dihasilkan dari sisa aktivitas masyarakat.
Air limbah domestik menjadi polutan terbesar yang masuk ke perairan dan
berkontribusi dalam meningkatkan pencemaran, hal ini dikarenakan 60 -80?ri
air bersih yang digunakan akan dibuang ke lingkungan. Limbah domestik yang
tidak diolah akan berdampak buruk terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui efektivitas biofilter dengan penambahan EM4 10?lam
menurunkann BOD dan NH3 pada air limbah domestik. Jenis penelitian yang
digunakan adalah penelitian Quasi Experiment, dengan pendekatan uji
laboratorium. Dalam penelitian ini pengambilan sampel dilakukan sebanyak 4 kali
dititik inlet dan oulet untuk mengukur parameter BOD dan NH3 sebelum dan
sesudah pengolahan. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara composite
sampling by time. Berdasarkan hasil pemeriksaan uji laboratorium diketahui
bahwa nilai rata-rata BOD pada titik inlet sebesar 23,56 mg/L dan rata-rata titik
oulet sebesar 13,35 mg/L dengan presentase penurunan BOD sebesar 43,33%. Dan
berdasarkan hasil pemeriksaan uji laboratorium NH3 diketahui nilai rata-rata pada
titik inlet sebesar 4,25 mg/L dan rata-rata titik oulet sebesar 2,22 mg/L dengan
presentase penurunan NH3 sebesar 47,76% yang tergolong cukup efektif dan
memenuhi standar baku mutu menurut Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan
Kehutanan Nomor 68 Tahun 2016. Hasil pH selama pengoperasian berada dalam
rentang 6,6 - 8,9 dan hasil pengukuran suhu dalam rentang 26-30?C. Pengolahan
biofilter dengan menggunakan media sarang tawon dengan penambahan
mikroorganisme (EM4) 10% mampu menurunkan polutan organik pada air limbah
domestik. Karena itu diharapkan masyarakat untuk melakukan pengolahan terlebih
dahulu sebelum air limbah dibuang ke badan air.
Kata Kunci : Air Limbah Domestik, Biofilter, EM4, BOD, NH3.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/108505
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item