EKSISTENSI JURNALISME CETAK DI ERA DIGITAL (STUDI KASUS PADA MEDIA HARIAN SULTENG RAYA)

ERI YULINA (2024) EKSISTENSI JURNALISME CETAK DI ERA DIGITAL (STUDI KASUS PADA MEDIA HARIAN SULTENG RAYA). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Eri Yulina, B 501 17 171, Program Studi Ilmu Komunikasi, Konsentrasi Jurnalistik, Skripsi, “Eksistensi Jurnalisme Cetak di Era Digital (Studi Kasus Pada Media Harian Sulteng Raya)”. Di bawah bimbingan Andi Febri Herawati dan Nur Haidar.
Penelitian ini bertujuan mengetahui upaya yang dilakukan Harian Sulteng Raya dalam mempertahankan eksistensi jurnalisme cetak di era digital dengan menggunakan teori ekologi media. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Harian Sulteng Raya melakukan upaya dalam rangka mempertahankan eksistensi jurnalisme cetak di era digital dengan memperhatikan tiga sumber penunjang kehidupan media. Pertama, permodalan (capital), Harian Sulteng Raya melakukan kegiatan-kegitan promosi dan pemasaran seperti penentuan tarif harga fleksibel, melakukan promosi serta sosialisasi kepada relasi akan kelebihan produk yang dimiliki secara intens, dan distribusi produk diberbagai wilayah Sulawesi Tengah. Kedua, kualitas isi berita (types of content), Harian Sulteng Raya mengusung gaya metropolis dengan pemberitaan yang kontekstual tanpa memiliki warna khusus, memiliki beragam berita dengan empat rubrik utama yaitu: Politik, pendidikan, pemerintahan dan hukum/kriminal. Berita yang dimuat lebih momentum sesuai kejadian yang sedang hangat dipebincangkan publik, serta penentuan headline berita dengan kriteria, yaitu: berita terkini, berita yang sangat dibutuhkan publik, berita/kejadian yang merisaukan dan jawabannya bisa ditemukan melalui media. Selain itu, berita yang dihasilkan akan diseleksi dalam rapat redaksi. Ketiga, khalayak sasaran/target Harian Sulteng Raya (Types of Audience), yaitu kalangan masyarakat usia 40 tahun serta kalangan seperti instansi pemerintahan, instansi swasta, kantor-kantor, dan perusahaan.
Kata Kunci : Ekologi Media, Jurnalisme Cetak, Harian Sulteng Raya

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109187
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item