EVALUASI KEBIJAKAN PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI TENGAH DALAM MENINGKATKAN KAPASITAS FISKAL DAERAH

FITRI MUSTAKIM (2024) EVALUASI KEBIJAKAN PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI TENGAH DALAM MENINGKATKAN KAPASITAS FISKAL DAERAH. ['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined] thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
FITRI MUSTAKIM (B10222032). Evaluasi Kebijakan Pemerintah Provinsi
Sulawesi Tengah Dalam Meningkatkan Kapasitas Fiskal Daerah. (Dibimbing
Oleh Suasa dan Muh. Nawawi).
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengevaluasi kebijakan
pemerintah provinsi Sulawesi Tengah untuk meningkatkan Kapasitas Fiskal
Daerah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian
deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi kebijakan pemerintah daerah
Provinsi Sulawesi Tengah dalam meningkatkan kapasitas Fiskal Daerah
sebagaimana teori Evaluasi Kebijakan menurut Bardach, (Patton dkk., 2013) yang
mencakup kriteria Technical Feasibility dan Administrative Operability belum
berjalan efektif dan optimal. Namun pada kriteria Political viability dan Economy
and Financial Possibility berjalan cukup baik. Hal itu dapat dilihat pada kriteria
Technical Feasibility menunjukkan bahwa pengeluaran pegawai di provinsi
Sulawesi Tengah tidak dapat ditutupi oleh pendapatan asli daerah, dengan sisa
anggaran hanya sekitar 1%-2% setelah pengurangan, sehingga tidak mencukupi
untuk belanja lainnya seperti barang/jasa, hibah, modal, dan prioritas lainnya.
Dengan pengeluaran pegawai yang tinggi menunjukkan bahwa sebagian besar
anggaran daerah digunakan untuk membayar pegawai. Pada kriteria
Administrative Operability menunjukkan bahwa penyusunan APBD di Sulawesi
Tengah setiap tahun berjalan lancar dan tepat waktu. Namun, pemerintah daerah
provinsi Sulawesi Tengah masih bergantung pada pendapatan transfer karena
Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang rendah. Pada kriteria Political Viability
menunjukkan koordinasi antar perangkat daerah dalam menyusun APBD
tercermin dari peran BPKAD yang berkoordinasi dengan semua perangkat daerah
untuk mengetahui prioritas masing-masing sebelum ditetapkan sebagai kebijakan.
Proses pengambilan keputusan melibatkan semua unsur di BAPENDA untuk
memastikan koordinasi yang baik secara vertikal dan horizontal, sehingga semua
pihak terlibat dan bertanggung jawab yang diharapkan dapat meningkatkan
kapasitas fiskal daerah. Pada kriteria Economy and Financial Possibility
menunjukkan adanya dukungan ekonomi dan finansial yang memadai dan
mencukupi dari pemerintah daerah provinsi Sulawesi Tengah yang merupakan
elemen krusial dalam pelaksanaan kebijakan KFD dan kebijakan lain.
Kata Kunci: Evaluasi Kebijakan, Technical Feasibility (Kelayakan Teknis),
Administrative Operability (Daya Dukung Administrasi), Political
Viability (Daya Dukung Politis), Economy and Financial
Possibility (Peluang Ekonomi dan Finansial), Kapasitas Fiskal, dan
Sulawesi Tengah.
v

Item Type: Thesis (['eprint_fieldopt_thesis_type_master' not defined])
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Pascasarjana > Magister Ilmu Administrasi Publik
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109552
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item