Evaluasi Pelaksanaan Program Kelas Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu

AN-NISA FEBRIYANTI KIRANA (2023) Evaluasi Pelaksanaan Program Kelas Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

An-Nisa Febriyanti Kirana. Evaluasi Pelaksanaan Program Kelas Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Mamboro Kota Palu
(di bawah Bimbingan Bertin Ayu Wandira)
Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako

Meningkatkan kesehatan ibu adalah salah satu target Sustainable Development Goals (SDGs). Menurut WHO (2019). Pada tahun 2017, 295.000 wanita meninggal selama dan setelah kehamilan dan persalinan. Pada wilayah Negara Indonesia menduduki posisi ketiga AKI tertinggi tahun 2017. Adapun program pemerintah Indonesia dalam menurunkan angka kematian pada ibu hamil dan bayi baru lahir yaitu kelas ibu hamil. Berdasarkan hasil observasi dilakukan peneliti di wilayah kerja Puskesmas Mamboro ditemukan system pelaksanaan program kelas ibu hamil belum maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi pelaksanaan kelas ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Mamboro. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian sebanyak 8 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengelolaan data dengan teknik matriks. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk input pada aspek man masih rendah, aspek material tidak ada ruang belajar, untuk process bagian metode hanya ceramah dan tanya jawab, tidak melaksanakan pre dan post test, untuk output dalam pelaksanaannya belum mencapai 100% karena ada kelas ibu hamil yang belum terbentuk. Diharapkan Puskesmas Mamboro dapat menjaga kualitas program kelas ibu hamil.

Kata Kunci : Evaluasi, Input, Proses, Kelas Ibu Hamil

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109734
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item