Evaluasi Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) Studi Kasus Di Puskesmas Kawatuna Kota Palu 2023

ZAINAH CHAIRUNNISAH (2024) Evaluasi Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) Studi Kasus Di Puskesmas Kawatuna Kota Palu 2023. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
ZAINAH CHAIRUNNISAH. Evaluasi Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) studi kasus di Puskesmas Kawatuna Kota Palu Tahun 2023 (di bawah bimbingan Muh. Rizki Ashari)

Peminatan Administrasi Kebijakan Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako

Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) adalah Program dari agenda ke-5 “Nawa Cita” yaitu meningkatkan kualitas hidup manusia Indonesia. Di Sulawesi Tengah khususnya Kota Palu capaian Indeks Keluarga Sehat (IKS) masih sangat rendah, yang hanya 0,22. Di Kota Palu Puskesmas yang terendah terdapat di Puskesmas Kawatuna dimana Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) tahun 2021 memiliki nilao Indeks Keluarga Sehat (IKS) sebesar 0,17 dan pada tahun 2022 sebesar 0,29. Puskesmas Kawatuna belum mencapai target 100?ri ketentuan pencapaian pelaksanaan Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) yaitu 0,40. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Evaluasi Program Indonesia Sehat Dengan Pendekatan Keluarga (PIS-PK) di Puskesmas Kawatuna Kota Palu. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh dari hasil wawancara mendalam dengan 3 informan. Penelitian dilaksanakan di Puskesmas Kawatuna Kota Palu pada bulan Juli hingga September 2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sumber daya manusia belum mencukupi, sarana dan prasarana perlu ditingkatkan dan dana berasal dari Bantuan Operasional Kesehatan (BOK). Proses kegiatan PIS-PK belum berjalan maksimal. Output capaian kegiatan program PIS-PK yang masih belum mencapai target yang ditentukan.

Kata Kunci : Evaluasi, Program PIS-PK

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109881
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item