EVALUASI STUDI PENEMPATAN TRANSFORMATOR DAN JATUH TEGANGAN PADA PENYULANG PALOLO MENGGUNAKAN SURVEI PEMETAAN SOFTWARE ODK (OPEN DATA KIT) COLLECT.

MOHAMAD RISKY (2020) EVALUASI STUDI PENEMPATAN TRANSFORMATOR DAN JATUH TEGANGAN PADA PENYULANG PALOLO MENGGUNAKAN SURVEI PEMETAAN SOFTWARE ODK (OPEN DATA KIT) COLLECT. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Jatuh tegangan pada jaringan distribusi merupakan masalah sangat serius yang perlu diperhatikan, semakin jauh letak transformator tersebut maka jatuh tegangan semakin besar. Tegangan listrik merupakan salah satu besaran yang sangat penting diketahui, baik dari sisi distribusi tenaga listrik, jarak pembebanan, maupun titik letak transformator yang sangat jauh dari pembangkit, sehingga diperlukan solusi yang bisa mengetahui hal ini. Arcgis merupakan salah satu perangkat lunak yang digunakan untuk membuat sistem informasi geografis yang berbasis dekstop yang dalam penelitian ini mengimplementasikan rupa geografis dengan permodelan simulasi letak transormator. ODK sebuah aplikasi yang membantu, penelitian lapangan, mengelola dan input data transformator secara mobile dengan mengkombinasi kedua aplikasi ini akan menghasilkan metode yang cerdas. Didapatkan dari penelitian lapangan terdapat jumlah Transformator sebanyak 151 unit, terdiri dari 2 Kabupaten diperoleh panjang saluran SUTM sejauh 252.74305013083 km. Survei terjauh berada di Desa Torire Kab. Poso dengan tegangan 17,991 kV. pengalihan jatuh tegangan pada beban transformator PLL 40 ke PLL 37, disebabkan kapasitas daya PLL 37 masih memungkinkan untuk memenuhi sebagian beban transformator PLL 40 yang mengalami jatuh tegangan, hanya saja akan perlu adanya pemindahan transformator PLL 37 disebabkan lokasi transformator PLL 37 memiliki standar penempatan yang belum strategis untuk pemerataan beban sehingga dengan memindahkan transformator sejauh 130 Meter maka akan menjangkau keseluruhan beban PLL 37.

Kata kunci: “ODK arcgis peta distribusi” .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/109973
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item