FAKTOR PENYEBAB KETERLAMBATAN PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG DI KOTA PALU

RIZKA SYAHRAINI (2022) FAKTOR PENYEBAB KETERLAMBATAN PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG DI KOTA PALU. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Keterlambatan dalam dunia konstruksi didefinisikan dalam banyak istilah, salah satunya mengacu pada
kemajuan pelaksanaan konstruksi dengan rencana awal pelaksanaan konstruksi. Maka dari itu sangat perlu
untuk memperhatikan faktor-faktor apa saja yang dapat menyebabkan keterlambatan.Tujuan dari penelitian ini
yaitu untuk mengetahui faktor-faktor apa yang dapat menyebabkan terjadinya keterlambatan progres proyek
pembangunan gedung di Kota Palu terhadap proyek dana pemerintah dan dana swasta. Metode yang digunakan
dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kontraktor dan
konsultan pada proyek pembangunan gedung dana pemerintah dan dan swasta dengan jumlah responden 40
orang. Pengolahan data yang digunakan adalah analisis deskriptif,uji reliabilitas, analisa Relative Rank Indeks
(RRI) dan uji korelasi Spearman's Rho. Dari hasil penelitian di dapatkan masing-masing 5 faktor paling
dominan yang menjadi penyebab keterlambatan proyek pada proyek dana pemerintah dan proyek dana swasta.
Untuk faktor dominan dana pemerintah yaitu, ketersedian bahan dilokasi, jumlah tenaga kerja, produktifitas
tenaga kerja, penggunaan material yang jarang ditemui, alokasi dana dan untuk faktor dominan dana swasta
yaitu, kinerja subkontraktor, jumlah tenaga kerja, produktifitas tenaga kerja, keterampilan tenaga kerja,
penggunaan material yang jarang ditemui. Sedangkan untuk faktor korelasi tertinggi dari dana pemerintah
dimana jumlah tenaga kerja berkorelasi sangat kuat dengan ketersedian bahan di lokasi dengan nilai 0,873 dan
untuk korelasi tertinggi dari dana swasta yaitu keterampilan tenaga kerja berkorelasi kuat dengan kinerja
subkontraktor dengan nilai 0,634.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/110119
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item