FITRIYANI (2024) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Efikasi Diri Pada Penderita DM Tipe 2 Di Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAKÂ
FITRIYANI. Faktor – Faktor Yang Berhubungan Dengan Efikasi Diri Pada Penderita DM Tipe 2 Di Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara (di bawah bimbingan Dilla Srikandi).
Departemen  Epidemiologi
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu
Diabetes Mellitus adalah penyakit mematikan yang diperkirakan merenggut nyawa 6,7 juta orang dewasa berusia antara 20 hingga 79 tahun setiap tahunnya. Pasien mengalami banyak perubahan dalam hidup mereka, dan perubahan kecil dapat menyebabkan reaksi psikologis negatif seperti stres, kecemasan, kemarahan, dan perasaan tidak berharga. Masalah tersebut dapat diatasi jika penderita memiliki efikasi diri yang baik untuk mengelola penyakit dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Faktor-faktor yang berhubungan dengan efikasi diri pada penderita DM tipe 2 di Wilayah Kerja Puskesmas Sangurara. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Dengan menggunakan rumus Lameshow, sampel sebanyak 172 orang diambil dari total populasi penelitian yang berjumlah 1018 orang. Analisis bivariat yang menggunakan uji chi square memberikan hasil sebagai berikut: p = 0.973 (a <0.05) hubungan antara jenis kelamin dan efikasi diri. Hasil hubungan antara motivasi dan efikasi diri p = 0,027 (a < 0,05), hubungan dukungan keluarga dan efikasi diri p = 0,031 (a < 0,05), dan hubungan antara dukungan petugas kesehatan dan efikasi diri ditemukan p = 0,079 (a < 0,05). Disarankan agar Puskesmas Sangurara dapat menyediakan kegiatan jumat sehat yang berupa kegiatan aktifitas fisik dalam rangka meningkatkan kebugaran dan kesehatan responden.
Kata Kunci: DM tipe 2, efikasi diri, dukungan keluarga, dukungan tenaga kesehatan, motivasi
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/110470 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |