Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Di Wilayah Kerja Puskesmas Tomoni Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan

ALFIANI (2022) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Di Wilayah Kerja Puskesmas Tomoni Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan di Wilayah Kerja Puskesmas Tomoni Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan (di bawah bimbingan Hermiyanty)

Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu

Pemanfaatan pelayanan kesehatan dipengaruhi oleh faktor predisposing, enabling, dan need. Faktor-faktor tersebut berasal dari pasien, lingkungan pasien, dan penyedia dalam hal ini puskesmas. Salah satu puskesmas di Kabupaten Luwu Timur yang jumlah kunjungannya mengalami penurunan adalah Puskesmas Tomoni. Jumlah kunjungan di Puskesmas Tomoni pada tahun 2018 sebesar 29.358 orang, pada tahun 2019 ada penurunan sebesar 26.411 orang, dan pada tahun 2020 menurun sebesar 26.000 orang, serta tahun 2021 menurun lagi sebesar 18.584 orang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pendidikan, pekerjaan, kepercayaan, pendapatan, akses, dan persepsi sakit dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan di Wilayah Kerja Puskesmas Tomoni Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan metode survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, kuesioner, dan data sekunder. Sampel penelitian ini sebanyak 67 respon. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pendidikan (p=0,007), kepercayaan (p=0,003), akses (p=0,002), dan persepsi sakit (p=0,009) terhadap pemanfaatan pelayanan kesehatan di Wilayah Kerja Puskesmas Tomoni Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan. Sedangkan untuk variabel pekerjaan dan pendapatan tidak terdapat hubungan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan di Wilayah Kerja Puskesmas Tomoni Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan. Diharapkan bagi pihak puskesmas dan pemerintah yang berfungsi melayani masyarakat agar meningkatkan promosi kesehatan guna meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kepercayaan dan persepsi sakit serta meningkatkan jumlah puskesmas keliling dari yang sudah ada ke daerah yang letaknya jauh dari puskesmas.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/110540
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item