Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan Siswa Di SDN Inti Tondo

RAHMI WATI (2023) Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan Siswa Di SDN Inti Tondo. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perilaku konsumsi makanan jajanan yang tidak baik dapat menyebabkan
berbagai masalah kesehatan termasuk masalah gizi. Beberapa faktor yang
memengaruhi perilaku konsumsi makanan jajanan yaitu pengetahuan, teman
sebaya, kebiasan membawa bekal, kebiasaan sarapan dan besaran uang jajan.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pengetahuan, teman
sebaya, kebisaan membawa bekal dan kebiasaan sarapan dengan perilaku
konsumsi makanan jajanan siswa di SDN Inti Tondo. Metode penelitian ini adalah
kuantitatif dengan desain observasional analitik menggunakan pendekatan cross
sectional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 117 orang. Variabel dalam
penelitian ini antara lain pengetahuan, teman sebaya, kebiasaan membawa
bekal, kebiasaan sarapan dan perilaku konsumsi makanan jajanan. Data
pengetahuan, teman sebaya, kebiasaan membawa bekal dan kebiasaan sarapan
diperoleh dengan pengisian kuesioner, data perilaku konsumsi makanan jajanan
diperoleh dengan pengisian Kuesioner Semi Quantitative-Food Frequency (SQ-
FFQ). Hasil analisis data menggunakan Chi Square menunjukkan bahwa tidak
ada hubungan pengetahuan (p=0,064) dengan perilaku konsumsi makanan
jajanan, ada hubungan bermakna antara teman sebaya (p=0,004), kebiasaan
membawa bekal (p=0,021) dan kebiasaan sarapan (p=0,028) dengan perilaku
konsumsi makanan jajanan. Sebagian besar responden memiliki pengetahuan
yang tidak baik, ada pengaruh teman sebaya, tidak membawa bekal, tidak biasa
sarapan pagi dan perilaku konsumsi makanan jajanan yang tidak baik.
Kata Kunci : Pengetahuan, Teman Sebaya, Kebiasaan Membawa Bekal,
Kebiasaan Sarapan dan Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/110561
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item