Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemberian Asi Eksklusif Pada Ibu Menyusui Di Kelurahan Petobo Wilayah Kerja Puskesmas Bulili Kecamatan Palu Selatan

ALDA ASTIANI (2021) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemberian Asi Eksklusif Pada Ibu Menyusui Di Kelurahan Petobo Wilayah Kerja Puskesmas Bulili Kecamatan Palu Selatan. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
ALDA ASTIANI. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemberian Asi Eksklusif Pada Ibu Menyusui Di Kelurahan Petobo Wilayah Kerja Puskesmas Bulili Kecamatan Palu Selatan. Di bawah bimbingan Ibu Nurhaya S. Patui S.KM., M.PH.
Peminatan Biostatistik, KB Dan Kependudukan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
Mei 2021
Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia menunjukkan penurunan yang signifikan dari 68 per 1.000 pada tahun 1991, menjadi 32 per 1.000 kelahiran hidup pada tahun 2012. Data Dinas Kesehatan Kota Palu (2019), cakupan ASI Eksklusif mengalami trend data fluktuatif. pemberian Asi Eksklusif mengalami penurunan dari tahun 2015 sebesar 67,60% menurun pada tahun 2016 sebesar 64,40?n terus menurun hingga pada tahun 2017 sebesar 58,33% namun pada tahun 2018 mengalami kenaikan sebesar 59.9?n mengalami penurunan lagi pada tahun 2019 sebesar 57.9% Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya faktor-faktor yang Mempengaruhi Pemberian Asi Eksklusif pada Ibu Menyusui di Kelurahan Petobo Wilayah Kerja Puskesmas Bulili Kecamatan Palu Selatan. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi berjumlah 86 orang dengan sampel sebanyak 71 responden. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara simple random sampling. Data analisis menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian didapatkan pemberian ASI eksklusif sebanyak 48 (67,6%) sedangkan yang tidak memberikan ASI eksklusif sebanyak 23 (32,4%) responden. Berdasarkan hasil uji chi-square dengan nilai ?<0,05, menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara usia ibu (p= 0,038), sikap Ibu (p= 0,000), payudara ibu (p= 0,001) dan dukungan petugas kesehatan (p= 0,000) dengan dengan Pemberian ASI eksklusif pada pada ibu menyusui di Kelurahan Petobo Wilayah Kerja Puskesmas Bulili Kecamatan Palu Selatan. Diharapkan kepada petugas kesehatan agar tetap memberikan informasi dan dukungan ASI ekslusif kepada ibu hamil dan juga menyusui baik pada saat ibu berkunjung untuk keperluan kontrol, imunisasi bayi, ataupun keperluan lainnya.

Kata Kunci: Asi, Meyusui, Usia, Sikap, Payudara

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/110768
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item