FENOMENA OJEK ONLINE GOFOOD DI KOTA PALU (STUDI POLA KOMUNIKASI PADA MASYARAKAT DI KOTA PALU)

APRILIA NIKITA ZILDJIAN (2023) FENOMENA OJEK ONLINE GOFOOD DI KOTA PALU (STUDI POLA KOMUNIKASI PADA MASYARAKAT DI KOTA PALU). Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
Aprilia Nikita Zildjian Stambuk B 501 15 135 dengan judul skripsi “Fenomena ojek online
gofood di Kota Palu ( Studi PPola Komunikasi Pada Masyarakat Kota Palu”. Dibimbing
oleh Prof. Dr. Muhammad Khairil, M.Si selaku pembimbing utama.
Tujuan penelitian ini yaitu (1) untuk mengetahui bagaimana Pola Komunikasi yang
diterapkan antara driver dengan customer dan untuk mengetahui hambatan apa saja yang dirasakan
selama merealisasikan Pola Komunikasi. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif.
Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi, dan
dokumentasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah (6) orang yang terdiri dari (3) orang Driver
gojek, (2) orang pengguna jasa Gofood, dan (1) orang satgas gojek Kota Palu. Narasumeber
penelitian ini telah dipilih melalui teknik purposive sampling dengan mempertimbangkan
beberapa syarat-syarat tertentu.
Hasil peenelitian ini menujukan adanya penggunaan pola komunikasi yang driver gojek
kota palu gunakan dalam melayani customer yaitu pola komunikasi primer, pola komunikasi
sekunder, pola komunikasi linear atau satu arah dan pola komunikasi sirkuler atau dua arah.
Ketertarikan masyarakat terhadap fitur gofood di Kota Palu yang lumayam besar dikarenakan
banyaknya warung makan yang bekerjasama dengan layanan gofood dan ditambah lagi banyaknya
promo menarik yang disediakan gojek, misalnya potongan harga pengantaran. Melalui penelitian
ini, maka dapat disimpulkan bahwa pola komunikasi memiliki peran yang penting bagi
keberlangsungan hubungan Interaksi yang dilakukan oleh driver dan pengguna jasa gofood di Kota
Palu. Apabila pola komunikasi dilakukan secara intensif maka hubungan driver dengan costumer
gofood menjadi lebih baik dan akrab.
Kata Kunci : Fenomena Ojek Online, Pola Komunikasi, Gofood.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Library of Congress Subject Areas > H Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/110898
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item