SITI FAJRAH W.M.MANGENDRE (2024) Hubungan Asupan Makan, Aktivitas Fisik Dan Kualitas Tidur Dengan Kejadian Anemia Pada Remaja Putri SMAN 1 Dampelas. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Anemia merupakan masalah kesehatan di Indonesia yang dapat dialami oleh semua kelompok usia mulai dari bayi hingga lansia. Remaja mengalami pertumbuhan dan perkembangan secara fisik, dimana asupan yang baik dan cukup sangat diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan. Prevalensi anemia remaja sebesar 26,8% pada anak usia 5-14 tahun dan 32% usia 15-24 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan asupan makan, aktivitas fisik dan kualitas tidur dengan kejadian anemia pada remaja putri SMAN 1 Dampelas. Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik, pendekatan kuantitatif dengan desain cross sectional. Teknik analisis ini menggunakan uji chi-square dengan hasil penelitian menunjukkan bahwa asupan makan dengan kategori kurang (84,5%), aktivitas fisik dengan kategori berat (73,2%) dan kualitas tidur dengan kategori buruk (85,2%) dengan hasil penelitian remaja anemia (67,6%). Terdapat hubungan antara asupan makan dengan anemia (p-value=0,001), hubungan antara aktivitas fisik dengan anemia (p-value=0,004) dan hubungan antara kualitas tidur dengan anemia (p-value=0,004). Sebaiknya remaja lebih memperhatikan asupan makan yang baik dengan mengonsumsi makanan yang sehat, melakukan aktivitas fisik yang tidak berat dan menjaga kualitas tidur yang baik.
Kata Kunci : Asupan Makan, Aktivitas Fisik, Anemia, Gizi Makro, Kualitas Tidur.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/111841 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |