SEPTIANINDI (2024) HUBUNGAN EFIKASI DIRI, KEBIASAAN MAKAN SAYUR DAN BUAH DENGAN ASUPAN VITAMIN C REMAJA DI MTSS AL-HASANAT KALEKE. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
SEPTIANINDI. Hubungan Efikasi Diri, Kebiasaan Makan Sayur dan Buah Dengan Asupan Vitamin C Remaja Di MTSS Al-Hasanat Kaleke (di bawah bimbingan Nikmah Utami Dewi)
Program Studi Gizi
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu
Masa remaja termasuk dalam tahap perkembangan yang unik dan merupakan fase kritis dalam pembentukan kebiasaan makan yang sehat, namun remaja saat ini cenderung memiliki pola makan yang kurang sehat seperti rendahnya konsumsi sayur dan buah serta meningkatnya asupan makanan cepat saji. Efikasi diri (keyakinan diri) berperan penting dalam perubahan pola makan sehat, termasuk dalam konsumsi sayur dan buah yang kaya vitamin C. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara efikasi diri, kebiasaan makan sayur dan buah dengan asupan vitamin C remaja di MTSS Al-Hasanat Kaleke. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yang menggunakan desain penelitian potong lintang atau cross sectional, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampel yakni berjumlah 55 orang. Analisis data yang digunakan yaitu analisis korelasi Spearman dengan nilai p value=0,05. Hasil penelitian ini diperoleh rendahnya asupan vitamin C remaja di MTSS Al-Hasanat Kaleke (92,7 %), remaja memiliki efikasi diri tergolong tinggi (52,7 %), frekuensi tertinggi kebiasaan makan sayur dan buah responden yakni 1-2x per minggu, serta efikasi diri (p=0,083), kebiasaan makan sayur (p=0,767) dan kebiasaan makan buah (p=0,770) tidak berhubungan dengan asupan vitamin C remaja di MTSS Al-Hasanat Kaleke (p>0,05). Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat menambah variabel penelitian yang belum diteliti dalam penelitian ini misalnya faktor lingkungan seperti akses
pangan, pengaruh orang tua dan teman sebaya, maupun faktor personal seperti pengetahuan dan sikap.
Kata Kunci: Efikasi Diri, Kebiasaan Makan Remaja, Vitamin C, Sayur dan Buah.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/111926 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |