Hubungan Literasi Gizi Dengan Kebiasaan Konsumsi Makanan Dan Minuman Manis Pada Siswa SMP Negeri 2 Sigi

RIZKI PUTRI DWI SAMRIN (2024) Hubungan Literasi Gizi Dengan Kebiasaan Konsumsi Makanan Dan Minuman Manis Pada Siswa SMP Negeri 2 Sigi. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

RIZKI PUTRI DWI SAMRIN. Hubungan Literasi Gizi dengan Kebiasaan Konsumsi Makanan dan Minuman Manis Pada Siswa SMP Negeri 2 Sigi. (Dibimbing oleh Nikmah Utami Dewi).

Program Studi Gizi
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu

Literasi gizi merupakan tingkat kemampuan atau kesanggupan memperoleh, mengolah, dan memahami informasi terkait gizi untuk membantu pengambilan keputusan terkait gizi. Konsep literasi juga disebutkan oleh Nutbeam terbagi menjadi tiga yaitu basic/functional literacy, communicative/interactive literacy dan critical literacy. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan literasi gizi dengan kebiasaan konsumsi makanan dan minuman manis siswa SMP Negeri 2 Sigi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional studi, menggunakan teknik pengambilan sampel simple random sampling dan menggunakan uji korelasi spearman. Populasi dalam penelitian ini adalah 268 responden dan jumlah sampel 92 responden. Hasil penelitian antara literasi gizi ( functional nutrition literacy, interactive nutrition literacy, critical nutrition literacy) tidak terdapat hubungan (p>0,05) dengan kebiasaan konsumsi makanan manis dan dengan kebiasaan konsumsi minuman manis. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu sebagian besar responden memiliki literasi gizi ( functional nutrition literacy, interactive nutrition literacy, critical nutrition literacy) yang rendah, sebagian besar responden memiliki kebiasaan konsumsi makanan manis dengan rata-rata frekuensi 3-6x perminggu, sebagian besar responden memiliki kebiasaan konsumsi manis dengan rata-rata frekuensi 1-2x perminggu. Saran pada penelitian ini yaitu diharapkan pihak sekolah bisa mengfasilitasi siswa agar dapat meningkatkan kemampuan literasi gizi dan diharapkan peneliti selanjutnya dapat menambahkan variabel lain seperti pengaruh orang tua dan menggunakan desain penelitian yang berbeda misalnya penelitian cohort agar dapat memperoleh hubungan yang lebih jelas (sebab dan akibat).

Kata Kunci : Literasi Gizi, Makanan Manis, Minuman Manis, Kebiasaan Makan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112236
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item