HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TENTANG PEMENUHAN GIZI 1000 HARI KEHIDUPAN DI PUSKESMAS KAWATUNA

ANGGI FARLINA (2021) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TENTANG PEMENUHAN GIZI 1000 HARI KEHIDUPAN DI PUSKESMAS KAWATUNA. Diploma thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Hasil riset kesehatan dasar 2018 menunjukan bahwa Indonesia memiliki masalah
gizi anak dengan presentase Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) 6,2%, Balita
kurang gizi dan gizi buruk 17,7?lita kurus 10,2%, dan balita pendek (stunting)
30,8%. Berdasarkan data di Puskesmas kawatuna pada tahun 2019 terdapat 21
kasus balita gizi kurang, 7 kasus balita stunting dan 10 kasus balita kurus, dari 310
jumlah balita 0-59 bulan di wilayah puskesmas Kawatuna. Tujuan dari penelitian
ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu tentang pemenuhan
gizi 1000 hari kehidupan di Puskesmas Kawatuna 2021. Metode penelitian yang
di gunakan yaitu analitik menggunakan pendekatan cross sectional dengan jumlah
populasi 472 ibu balita dan sampel yang di gunakan 37 responden. Alat ukur
dalam penelitian ini adalah kuesioner untuk mengukur tingkat pengetahuan dan
sikap ibu tentang pemenuhan gizi 1000 hari kehidupan. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara pengetahuan dengan
pemenuhan Gizi 1000 Hari Kehidupan Di Puskemas Kawatuna dengan nilai p-
value 0,072 > 0,05, dan tidak terdapat hubungan antara Sikap dengan pemenuhan
Gizi 1000 Hari Kehidupan Di Puskemas Kawatuna dengan nilai p-value 0,223 >
0,05. Kesimpulan nya bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara
pengetahuan dan sikap ibu tentang pemenuhan Gizi 1000 hari kehidupan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Kedokteran > D3 Ilmu Keperawatan
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112367
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item