YUNITA NURSAFITRI (2022) Hubungan Pengetahuan Ibu, Dukungan Keluarga Dan Dukungan Tenaga Kesehatan Dengan Pemberian Kolostrum Pada Bayi Di Puskesmas Nosarara Di Kecamatan Tatanga Kota Palu. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK
Yunita Nursafitri. Hubungan Pengetahuan Ibu, Dukungan Keluarga, Dan Dukungan Tenaga Kesehatan Dengan Pemberian Kolostrum Pada Bayi Di Puskesmas Nosarara Di Kecamatan Tatanga Kota Palu. (dibimbing oleh Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.kes).
Kolostrum ialah cairan kaya nutrisi yang dihasilkan oleh ibu setelah melahirkan, yang sangat penting untuk kekebalan tubuh, pertumbuhan dan faktor perbaikan jaringan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu, dukungan tenaga kesehatan dan dukungan keluarga dengan pemberian kolostrum pada bayi di Puskesmas Nosarara di Kecamatan Tatanga Kota Palu. Metode penelitian ini merupakan penelitian analitik kuantitatif dengan menggunakan desain cross sectional. Jumlah sampel sebanyak 120 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis yang digunakan yaitu analisis univariat dan analisis bivariat dengan menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian ini untuk variabel pengetahuan ibu nilai p = 0,000 < ? 0,05 yang berarti adanya hubungan pengetahuan ibu dengan pemberian kolostrum pada bayi, untuk variabel dukungan keluarga nilai p = 0,000 < ? 0,05 yang berarti adanya hubungan dukungan keluarga dengan pemberian kolostrum pada bayi, selanjutnya variabel dukungan tenaga kesehatan nilai p = 0,023 < ? 0,05 yang berarti adanya hubungan dukungan tenaga kesehatan dengan pemberian kolostrum pada bayi. Kesimpulan penelitian ini yaitu pengetahuan ibu, dukungan keluarga dan dukungan tenaga kesehatan mempunyai hubungan yang signifikan dengan pemberian kolostrum pada bayi di Puskesmas Nosarara di Kecamatan Tatanga Kota Palu.
Kata Kunci : Kolostrum, Pengetahuan Ibu, Dukungan Keluarga, Dukungan Tenaga Kesehatan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112409 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |