FATIMATUZZAHRA (2024) Hubungan Tingkat Asupan Zat Gizi Makro, Serat Dan Aktivitas Fisik Dengan Status Gizi Mahasiswa Gizi Universitas Tadulako. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Status gizi menjadi indikator kesehatan seseorang yang dipengaruhi oleh beberapa aspek salah satunya asupan makanan. Prevalensi status gizi berdasarkan IMT pada penduduk Indonesia usia dewasa yakni sejumlah 9,70?rada pada kategori kurus, 55,81% kategori normal, 13,76 ?rada pada kategori berat badan lebih dan sejumlah 20,73?rada pada kategori obesitas. Angka ini menunjukkan status gizi yang tidak normal masih memiliki angka yang cukup tinggi, hal ini dapat berisiko pada perkembangan penyakit degeneratif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan asupan zat gizi makro, serat dan aktivitas fisik dengan status gizi mahasiswa gizi untad. Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik, pendekatan kuantitatif dengan desain cross sectional. Teknik analisis menggunakan uji Spearman. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner 2x24 hours food recall dan 2x24 hours physical activity recall dan lembar observasi pengukuran status gizi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat asupan energi, karbohidrat, protein, lemak dan serat adalah defisit dan tingkat aktivitas fisik sebagian besar berada pada kategori ringan. Terdapat hubungan antara tingkat asupan karbohidrat (p=0,005), serat (p=0,18) dengan status gizi mahasiswa gizi untad. Tidak terdapat hubungan antara tingkat asupan energi (p=0,630), protein (p=0,800), lemak (p=0,407), dan aktivitas fisik (0,382) dengan status gizi mahasiswa gizi untad. Sebagian besar mahasiswa gizi untad memiliki status gizi normal namun memiliki aktivitas fisik ringan serta asupan makanan (energi, karbohidrat, protein, lemak dan serat) yang rendah atau defisit.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Gizi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112616 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |