HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN ORANG TUA DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V SDN INTI PANGI

AGUS MUBARAK (2022) HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN ORANG TUA DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V SDN INTI PANGI. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Agus Mubarak, 2022. Hubungan Tingkat Pendidikan Orang Tua Dengan Prestasi Belajar Siswa Kelas V SDN Inti Pangi. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Ibu Anjar Kusuma Dewi
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan sejauh mana hubungan antara tingkat pendidikan orang tua dengan prestasi belajar siswa kelas V SDN Inti Pangi. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Inti Pangi, yang berjumlah 17 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan angket dan dokumentasi untuk menganalisis data yang diperoleh dari lokasi penelitian digunakan 2 teknik analisis yaitu deskriptif dan analisis inverensial yang dimaksudkan untuk memberikan gambaran tentang hubungan tingkat pendidikan orang tua dengan prestasi belajar siswa kelas V SDN Inti Pangi. Berdasarkan data yang ditemukan dalam penelitan ini, bahwa analisis korelasional yang dikonsultasikan pada taraf signifikan 95%(a 5%) diperoleh r hitung 0,501 dan r-tabel 0,482 hal ini berarti Ha (hipotesis alternatif) diterima dan H0 ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara tingkat pendidikan orang tua dengan prestasi belajar siswa kelas V SDN Inti Pangi.

Kata Kunci : Tingkat Pendidikan Orang Tua, Prestasi Belajar Siswa

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112639
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item