HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN MINUM OBAT ANTITUBERKULOSIS (OAT) PADA PENDERITA TUBERKULOSIS PARU DI PUSKESMAS SINGGANI, KOTA PALU, PROVINSI SULAWESI TENGAH TAHUN 2020

RIZKY FARADILA TANRIONO (2022) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN MINUM OBAT ANTITUBERKULOSIS (OAT) PADA PENDERITA TUBERKULOSIS PARU DI PUSKESMAS SINGGANI, KOTA PALU, PROVINSI SULAWESI TENGAH TAHUN 2020. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tuberkulosis merupakan salah satu penyakit menular paling umum di dunia meski begitu
perkembangannya tetap terkendali di banyak negara berkembang. Pada tahun 2018 insiden
TB di Indonesia menjadi sebesar 316 kasus/100.000 penduduk dan angka kematian sebesar
35/100.000 jiwa. Pengetahuan dan sikap merupakan salah satu faktor yang dapat
mempengaruhi kepatuhan pasien dalam meminum obatnya. Penelitian ini merupakan
penelitian non-eksperimental secara analitik korelasi dengan pendekatan cross-sectional.
Pengambilan sampel dilakukan di Puskesmas Singgani, Kota Palu, Sulawesi Tengah pada
bulan Agustus-Desember 2020 menggunakan metode Accidenetal sampling, sehingga
didapatkan 50 orang sebagai sampel. Pengetahuan pasien diuji menggunakan Kuesioner
Tingkat Pengetahuan, sedangkan untuk Kepatuhan pasien digunakan Kuesioner Morysky
Medication Adherence Scale (MMAS-8), kemudian dihubungkan menggunakan uji korelasi
Pearson Product Moment dengan tingkat kebermaknaan 95%. Hasil menunjukkan bahwa
responden yang mempunyai pengetahuan yang tinggi sebanyak 54%, sedang 6?n 40%
rendah, sementara untuk kepatuhan didapatkan hasil 76% untuk kepatuhan tinggi, 4%
sedang dan 20% rendah. Analisis hubungan p value 0,000(<0,05) dengan nilai korelasi (r) =
0,547 yang menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap kepatuhan
yang berada pada tingkat sedang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Commentary on: Eprints 0 not found.
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi
SWORD Depositor: Users 0 not found.
Depositing User: Users 0 not found.
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:16
Last Modified: 06 Feb 2025 07:14
URI: https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112644
Baca Full Text: Baca Sekarang

Actions (login required)

View Item
View Item