FEBRIANTI UTAMI (2022) Hubungan Yang Mempengaruhi Pembelian Kosmetik Terhadap Kejadian Jerawat Pada Mahasiswa Di Universitas Tadulako. Sarjana thesis, Universitas Tadulako.
Full text not available from this repository.Abstract
Banyaknya penggunaan kosmetik pada remaja menyebabkan kejadian jerawat mengalami peningkatan hingga 90%. Adapun tujuan pada penelitian ini yaitu mengetahui berapa besar pengaruh pembelian kosmetik terhadap kejadian jerawat pada mahasiswa di Universitas Tadulako dan faktor-faktor yang berpengaruh dalam pembelian kosmetik terhadap kejadian jerawat pada mahasiswa di Universitas Tadulako. Jenis penelitian yang digunakan studi cross-sectional yaitu pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner pada 398 mahasiswa, kemudian setelah data terkumpul, dilakukan analisis regresi linear berganda menggunakan program SPSS. Hasil yang didapatkan diperoleh R square sebesar 31,5% yang berarti pembelian kosmetik terhadap kejadian jerawat sebesar 31,5%. Faktor-faktor yang sangat berpengaruh untuk pembelian kosmetik terhadap kejadian jerawat yaitu registrasi produk(x1) adalah sebesar 0,002 < ? (0.05)) dan kandungan skincare (x4) sebesar 0,004 < ? (0.05). Kesimpulan yang didapatkan yaitu pembelian kosmetik berpengaruh terhadap kejadian jerawat dan faktor yang paling berpengaruh terhadap pembelian kosmetik yaitu registrasi produk dan kandungan skincare.
Kata kunci: Kosmetik, Jerawat, Mahasiswa,Universitas Tadulako
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA > Farmasi |
SWORD Depositor: | Users 0 not found. |
Depositing User: | Users 0 not found. |
Date Deposited: | 22 Jan 2025 07:16 |
Last Modified: | 06 Feb 2025 07:14 |
URI: | https://repository.untad.ac.id/id/eprint/112719 |
Baca Full Text: | Baca Sekarang |